Bawaslu Temukan Dugaan Petugas KPPS di Jambi Coblos Surat Suara Sisa

Jambi

Bawaslu Temukan Dugaan Petugas KPPS di Jambi Coblos Surat Suara Sisa

Ferdi Almunanda - detikSumbagsel
Selasa, 20 Feb 2024 20:01 WIB
Ilustrasi Surat Suara
Ilustrasi surat suara (Foto: Fuad Hasim/detikcom)
Jambi -

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jambi menemukan adanya dugaan petugas KPPS mencoblos surat suara sisa pada Pemilu 2024. Saat ini, mereka yang terlibat dalam kasus tersebut diperiksa Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu).

"Ya jadi perbuatannya ini atau dalam konteks ini memang tidak TSM ya maksudnya terstruktur sistematis dan masif begitu, dan tidak terjadi dibanyak tempat. Tetapi kalau dibilang ada ditemukan, tentunya pasti ada dan petugas itu sudah ditindaklanjuti oleh polisi dan jaksa," kata Ketua Bawaslu Jambi, Wein Arifin, Selasa (20/2/2024).

Wein mengatakan, dugaan kecurangan itu didapatkan Bawaslu ketika ada petugas yang berupaya melakukan pencoblosan surat suara dua kali. Lalu ada juga petugas yang mencoblos surat suara sisa, kemudian terkait prosedur proses pemilu yang dilanggar.

"Nah selain ada petugas yang kedapatan coblos surat suara sisa, ada lagi petugas yang langgar prosedur saat penghitungan surat suara di TPS, petugas KPPS itu tidak menjalankan prosedur penghitungan surat suara dengan latar belakang yang sudah berbeda motifnya," ujarnya.



Temuan kecurangan itu dilakukan oleh petugas pemilu baik dari KPPS ataupun petugas pemilu lainnya.

"Yang jelas itu petugas KPPS yang coblos surat suara sisa sudah diproses. Nah untuk yang lain kita belum bisa menjelaskan juga karena kasusnya berbeda dan pelakunya juga beda-beda," ungkapnya.

Wein belum dapat menyampaikan lebih detail siapa saja petugas pemilu yang diproses terkait dugaan kecurangan yang ditemukan.

Menurutnya, langkah itu belum dapat dibeberkan karena masih dalam tahapan pemeriksaan lanjutan dari petugas berwajib.

"Jadi ini belum bisa kami detailkan ya, yang jelas ada temuan dugaan kecurangan, ya itu tadi soal berbagai hal terutama soal petugas KPPS coblos surat suara kosong. Yang pasti ada beberapa daerah yang terlibat ini," ujarnya.




(csb/csb)


Hide Ads