Pidato 'Wanita Hebat' Kadinkes Lampung Reihana yang Pernah 2 Kali Dipanggil KPK

Lampung

Pidato 'Wanita Hebat' Kadinkes Lampung Reihana yang Pernah 2 Kali Dipanggil KPK

Tim detikSumbagsel - detikSumbagsel
Kamis, 31 Agu 2023 13:32 WIB
Momen Kadinkes Lampung Reihana menangis saat pamitan pensiun
Foto: Tommy Saputra
Bandar Lampung - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung, Reihana akan segera memasuki masa purnabakti alias pensiun. Dalam kegiatan pelepasannya, Reihana yang harta kekayaannya pernah diklarifikasi KPK sampai dua kali itu menyampaikan pesan khusus soal 'wanita hebat'.

"Wanita hebat bukan karena dia cantik. Wanita hebat bukan karena dia kaya. Wanita hebat bukan karena dia pintar. Wanita hebat bukan karena ada seorang laki-laki yang ganteng dan kaya di sebelahnya," kata Reihana dalam kegiatan pelepasan di Lampung, Rabu (30/8/2023).

Reihana melanjutkan, definisi wanita hebat menurutnya adalah yang kuat dalam menjalani proses hidup dan berbasar dalam tekanan. Ia berharap wanita-wanita yang hadir dalam kegiatan pelepasan itu juga dapat menjadi sosok wanita hebat seperti definisinya.

"Namun, wanita hebat adalah wanita yang mampu terus berdiri untuk menyelesaikan masalahnya, mampu berdoa dan percaya kepada Allah SWT yang memberinya kekuatan. Wanita hebat melukis kekuatannya melalui proses kehidupannya, bersabar saat tertekan, tersenyum saat menangis, dan mempesona saat memaafkan," lanjutnya.

Reihana sendiri telah menjadi ASN selama hampir 34 tahun. Dalam rentang waktu tersebut, ia dipercaya sebagai Kadinkes Provinsi Lampung selama 14 tahun 8 bulan. Selain berpesan soal wanita hebat, Reihana juga bercerita sedikit mengenai perjalanan kariernya.

"Secara pribadi, saya mengabdi sebagai ASN selama 33 tahun 11 bulan dan sebagai Kadinkes Lampung selama 14 tahun 8 bulan. Tentu dalam perjalanan karier ada masa yang disebut up and down. Selama menjadi ASN, tentu banyak kesalahan dan kekhilafan baik disengaja atau tidak. Dari lubuk hati yang paling dalam, saya mohon maaf," ungkapnya.

Nama Reihana sempat menjadi sorotan nasional karena dipanggil KPK untuk klarifikasi harta kekayaannya yang dinilai janggal. Reihana memenuhi panggilan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta pada 8 Mei dan 22 Mei 2023 lalu.

Setelah melalui serangkaian pemeriksaan, KPK mengumumkan bahwa tidak ada kejanggalan dalam harta kekayaan Reihana. Harta tersebut Reihana dapatkan dari warisan suaminya yang dulu merupakan dokter spesialis ternama.

Selain itu, Reihana memegang posisi pelaksana tugas Dirut RS di Lampung yang honornya Rp 100 juta per bulan, sehingga dianggap wajar bila dia memiliki pendapatan Rp 2 miliar setahun.

"Alhamdulillah Allah SWT Maha Baik dan sudah ada pernyataan dari KPK bahwa saya clean and clear. Terima kasih," ucap Reihana pada Kamis (15/6/2023) lalu.


(des/mud)


Hide Ads