Timnas Indonesia U-23 akan berduel dengan Yordania U-23 di Piala Asia U-23 2024. Garuda Muda tinggal membutuhkan satu poin untuk lolos ke perempatfinal.
Laga ini akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Minggu (21/4/2024) pukul 22.30 WIB. Indonesia kini ada di posisi kedua klasemen Piala Asia U-23 2024 Grup A dengan raihan tiga poin. Yordania ada di dua posisi terbawah bersama Australia dengan raihan satu angka.
Secara matematis, Indonesia hanya tinggal membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke fase gugur Piala Asia U-23 2024, sementara Yordania wajib menang atas Indonesia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk diketahui, Shin Tae-yong selalu menang bersama Timnas Indonesia saat bertanding di Stadion Abdullah bin Khalifa. Di Piala Asia 2023, STY membawa Indonesia menang 1-0 atas Vietnam. Sementara melawan Australia di Piala Asia U-23 2024, Timnas U-23 menang 1-0 atas Australia.
Laga ini menjadi perjumpaan pertama Timnas Yordania U-23 dengan Timnas Indonesia U-23. Indonesia sudah mempunyai skuad yang komplit menatap duel Yordania, Justin Hubner dan Ivar Jenner sudah bisa bermain sejak menit pertama.
Yordania vs Indonesia di pertandingan pamungkas Grup A mempertaruhkan tiket ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Jika berhasil setidaknya menahan imbang Yordania, Garuda Muda akan memastikan tiket ke babak delapan besar.
(aku/aku)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
PDIP Jogja Kembali Aksi Saweran Koin Bela Hasto-Bawa ke Jakarta Saat Sidang
PDIP Bawa Koin 'Bumi Mataram' ke Sidang Hasto: Kasus Receh, Bismillah Bebas