PSIM Jogja Kantongi Kelemahan Semen Padang

Liga 2 2023/2024

PSIM Jogja Kantongi Kelemahan Semen Padang

Serly Putri Jumbadi - detikJogja
Jumat, 05 Jan 2024 13:59 WIB
Sesi latihan PSIM Jogja jelang menghadapi Persikab di Lapangan Seskoad Bandung, Sabtu (16/12/2023).
Skuad PSIM Jogja, Sabtu (16/12/2023). Foto: Dok PSIM Jogja
Jogja -

PSIM Jogja mengklaim sudah mengantongi kelemahan Semen Padang jelang laga perdana babak 12 besar Liga 2 2023/2024. Pelatih Laskar Mataram Kas Hartadi pede anak asuhnya bisa menjebol gawang lawan.

Laga perdana babak 12 besar Grup X akan mempertemukan Semen Padang vs PSIM Jogja yang digelar di Stadion H Agus Salim, Padang, pada Sabtu (6/1) malam.

Semen Padang merupakan tim unggulan di Grup X setelah sebelumnya keluar sebagai juara Grup A. Tentu, hal ini bakal menjadi ujian berat bagi Hariono dkk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kendati demikian, Kas Hartadi telah menganalisis permainan Semen Padang dan sudah mengantongi kelebihan serta kelemahan dari tim asuhan Delfi Andri itu.

"Jadi saya melihat Semen Padang itu merupakan tim yang bagus dan kuat dan memimpin klasemen di Grup A babak penyisihan grup. Sementara kita lolos di posisi ketiga di Grup B. Tapi kita sudah persiapkan dengan matang melawan Semen Padang besok baik dari segi teknik, taktik dan mental," ujar Kas Hartadi saat sesi jumpa pers sebelum laga, Jumat (5/1/2024).

ADVERTISEMENT

"Karena saya juga sering pegang tim Sumatra termasuk Sriwijaya. Saya sudah tahu betul karakter permainan kelebihan kekurangan Semen Padang, PSMS Medan dan Persiraja," sambungnya.

Lebih lanjut, Kas Hartadi menyoroti soal performa Semen Padang yang tak pernah terkalahkan saat laga kandang. Laskar Kabau Sirah juga menjadi tim yang minim kebobolan di babak penyisihan lalu.

"Saya sudah mempelajari soal Semen Padang. Semoga saya besok bisa mengantisipasi soal Semen Padang yang nggak pernah kalah ya di kandang. Soal pertandingan besok pasti lain, nggak sama dengan laga sebelumnya," kata Kas.

Pelatih asal Solo ini berharap PSIM bisa tampil maksimal besok dan menjebol gawang Semen Padang.

"Dia punya striker asing yang bagus, tapi secara keseluruhan Semen Padang tim yang bagus dan solid. Lalu soal kebobolan Semen Padang yang sedikit kami cuma berharap semoga besok PSIM bisa menjebol gawang Semen Padang," pungkasnya.




(rih/dil)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads