Hari ini Bioskop Trans TV menayangkan film Elektra (2005) yang dibintangi Jennifer Garner, Goran Visnjic, dan Will Yun Lee. Penasaran dengan sinopsis Elektra, Dab? Simak informasi selengkapnya di bawah ini!
Dilihat detikJogja pada laman resminya, Bioskop Trans TV menayangkan film dua kali dalam sehari, yaitu pukul 21.00 WIB dan 23.00 WIB. Hari ini, Selasa (10/12/2024), film yang ditayangkan adalah The Legend of Tarzan dan Elektra.
Elektra merupakan film bergenre action, adventure, crime, dan fantasy. Berikut sinopsisnya, dihimpun dari laman IMDb dan Rotten Tomatoes.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sinopsis Elektra
Elektra adalah seorang pembunuh bayaran yang tangguh. Ia bekerja untuk organisasi misterius bernama The Hand. Dengan keahlian luar biasa dan penampilan yang mencolok, ia menjalankan setiap tugas tanpa banyak bertanya.
Namun, hidupnya yang penuh kekerasan mulai berubah saat ia menerima misi untuk menghabisi Mark Miller dan putrinya, Abby, yang sedang dalam pelarian. Ketika Elektra akhirnya bertemu dengan targetnya, sisi kemanusiaannya mulai muncul.
Alih-alih menyelesaikan tugasnya, ia memutuskan untuk melindungi Mark dan Abby dari kejaran The Hand. Keputusan ini memulai konflik besar dengan organisasi yang sebelumnya ia layani.
Dengan bimbingan Stick, seorang guru bela diri yang telah menyelamatkan nyawanya, Elektra menghadapi ancaman mematikan dari para pembunuh The Hand yang menguasai seni gelap Kimagure. Perjalanan Elektra menjadi ujian dilematis antara masa lalunya yang kelam dan kesempatan untuk menebus kesalahan.
Akankah ia berhasil melindungi Mark dan Abby dari bahaya, atau justru harus mengorbankan dirinya demi menyelamatkan mereka?
Daftar Pemain Elektra
Elektra dibintangi beberapa aktor dan aktris kenamaan. Berikut daftarnya.
- Jennifer Garner sebagai Elektra
- Goran Visnjic sebagai Mark Miller
- Kirsten Zien sebagai Abby Miller
- Will Yun Lee sebagai Kirigi
- Cary-Hiroyuki Tagawa sebagai Roshi
- Terence Stamp sebagai Stick
- Natassia Malthe sebagai Typhoid
- Bob Sapp sebagai Stone
- Chris Ackerman sebagai Tattoo
- Edson T. Ribeiro sebagai Kinkou
- Colin Cunningham sebagai McCabe
- Hiro Kanagawa sebagai Meizumi
- Mark Houghton sebagai Bauer
- Laura Ward sebagai Elektra muda
- Kurt Max Runte sebagai Nikolas Natchios
Fakta Menarik Elektra
Film Elektra menjadi tonggak sejarah bagi Marvel karena merupakan film pertama dengan tokoh utama perempuan. Elektra yang diperankan Jennifer Garner menjadi pahlawan wanita pertama yang memimpin sebuah cerita dalam dunia film Marvel, memberikan representasi baru dalam genre superhero.
Proses syuting Elektra juga penuh tantangan, terutama pada adegan pertarungan. Dalam sebuah adegan dengan Will Yun Lee, Jennifer Garner secara tidak sengaja mengalami luka di buku-buku jarinya akibat terpotong senjata.
Meski sudah diperban, luka yang sama kembali terkena saat syuting adegan yang sama, menunjukkan betapa intensnya aksi dalam film ini. Meski memiliki momen penting, Jennifer Garner pernah menyebut bahwa ia tidak puas dengan hasil film ini.
Ia mengaku hanya menjalani proyek ini karena kontrak yang mengharuskannya tampil setelah perannya di film Daredevil (2003). Fakta ini menambah lapisan cerita menarik di balik layar pembuatan Elektra.
Jadwal Tayang Elektra
Dikutip dari laman resmi Trans TV, Elektra akan ditayangkan di Bioskop Trans TV pada Selasa, 10 Desember 2024. Film ini ditayangkan pada malam hari, tepatnya pukul 23.00 WIB.
Jadwal Acara Trans TV Hari Ini
Sebagai informasi tambahan, berikut adalah jadwal acara Trans TV yang ditayangkan pada Selasa, 10 Desember 2024.
- 05.00 WIB Islam Itu Indah
- 06.30 WIB Insert Pagi
- 07.30 WIB CNN Indonesia Good Morning
- 08.30 WIB Pagi-Pagi Ambyar
- 10.30 WIB Insert
- 12.30 WIB Brownis (Obrolan Manis)
- 14.00 WIB Rumpi (No Secret)
- 15.00 WIB Insert Today
- 16.00 WIB CNN Indonesia News Update
- 16.30 WIB Dream Box Indonesia
- 17.30 WIB Bikin Laper
- 18.45 WIB Insert Story
- 20.00 WIB Jam Praktek
- 21.00 WIB Bioskop Trans TV - The Legend of Tarzan
- 23.00 WIB Bioskop Trans TV - Elektra
Itulah sinopsis Elektra yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini. Selamat menonton, Dab!
(sto/dil)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
PDIP Jogja Bikin Aksi Saweran Koin Bela Hasto Kristiyanto
Direktur Mie Gacoan Bali Ditetapkan Tersangka, Begini Penjelasan Polisi