Warga Gerjo, Grogol, Paliyan, Gunungkidul digegerkan dengan adanya jejak mirip macan di alas Glempeng. Salah seorang warga, Noveny Anang Anjasmara, mengaku pernah melihat macan di alas tersebut secara langsung.
Anang mengaku melihat macan itu sekitar tiga minggu lalu. Dia mengaku kaget saat melihat dua ekor macan ketika tengah berladang.
"Sudah tiga minggu yang lalu, kalau tanggalnya saya lupa. Tapi saya ingat harinya, itu hari Minggu," katanya saat dihubungi wartawan, Selasa (7/1/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Anang melanjutkan, saat itu dirinya tengah berada di ladang kawasan alas Glempeng. Ketika sibuk berladang tiba-tiba Anang melihat macan.
"Saat itu saya di ladang (alas Glempeng). Jadi saat itu sama-sama kagetnya, lalu (macan) nggereng (mengaum) dan berjalan ke arah barat," ucapnya.
Macan tersebut, kata Anang, berjumlah dua ekor. Satu ekor disebut berukuran besar seperti kambing dan satu ekor lainnya berukuran kecil seperti kucing.
"Yang saya tahu itu dua ekor, warna cokelat sapi dan lorengnya hitam. Terus satu ekor ukurannya seperti kambing tapi lebih gemuk dan satu ekor lagi seperti kucing berukuran besar," ujarnya.
Anang menambahkan, beruntung saat itu kedua ekor macan berjalan meninggalkannya. Begitu pula Anang, dirinya juga langsung memilih pergi dari lokasi tersebut tanpa terburu-buru.
"Hanya berjalan biasa (macannya), dan saya balik karena takut juga saat itu," katanya.
Diberitakan sebelumnya, postingan berupa munculnya jejak menyerupai macan di alas Glempeng, Senedi, Grogol, Paliyan, Gunungkidul ramai di media sosial (Medsos). Pemerintah Kalurahan Grogol mengaku telah berkoordinasi dengan Polsek Paliyan untuk melakukan pemantauan terkait kebenaran kabar tersebut.
"Muncul heboh hewan mirip macan muncul di Grogol, Paliyan," kata akun Instagram @ceritagunungkidul seperti dilihat detikJogja, Senin (6/1).
Lurah Grogol, Latip Wahyudi mengaku telah mengetahui kabar tersebut dari laporan warga yang mengaku melihat macan di alas Glempeng. Di mana saat itu warga melihat satu ekor macan berukuran kambing dewasa di alas tersebut.
"Jadi kejadiannya itu dua pekan lalu, saat itu ada warga (Pedukuhan) Gerjo yang lihat (macan) di alas Glempeng lalu lapor sama Dukuhnya," katanya saat dihubungi wartawan, Senin (6/1).
(afn/aku)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
PDIP Jogja Kembali Aksi Saweran Koin Bela Hasto-Bawa ke Jakarta Saat Sidang
Direktur Mie Gacoan Bali Ditetapkan Tersangka, Begini Penjelasan Polisi