Seorang pemuda berinisial AD (34), warga Bantul, menabrak satu unit mobil dan motor di jalan KH Ahmad Dahlan, Ngampilan, Kota Jogja. Pengemudi itu diduga mengalami gejala stroke.
Perisiwa itu terjadi pukul 07.20 WIB tadi. Kasi Humas Polresta Jogja AKP Sujarwo menyebut kecelakaan ini berawal dari AD yang mengemudikan Mitsubishi Xpander melaju di Jalan KH Ahmad Dahlan dari arah barat ke timur.
"Sesampainya di depan rumah nomor 124, oleng ke kiri membentur trotoar kemudian melaju ke kanan membentur sepeda Honda Vario yang dikendarai Saudara HE yang melaju di samping kanan (mobil) sama-sama dari arah barat ke timur hingga terjatuh," jelas Sujarwo saat dihubungi wartawan, Senin (23/9/2824).
Usai menabrak Honda Vario, pengendara Mitsubishi Xpander itu masih melaju hingga membentur mobil Toyota Agya yang diparkir di sisi utara jalan menghadap ke timur. Akibatnya ada dua korban luka.
Pertama pengendara sepeda motor Honda Vario berinisial HE (53), laki-laki yang berdomisili di Moyudan, Sleman.
"Mengalami luka pada dahi memar, kaki kiri lecet, kaki kiri nyeri, dirawat di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta," ujar Sujarwo.
Lalu pemarkir mobil Toyota Agya berinisial SU (57) wanita warga Sumberrahayu Moyudan Sleman, tidak mengalami luka. Sedangkan, pengemudi mobil Mitsubishi Xpander juga mengalami sejumlah masalah kesehatan.
"Pusing, lemas, berobat di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta," ujar Sujarwo.
Sementara itu, Kasat Lantas Polresta Jogja, Kompol Maryanto mengatakan saat terjadi kecelakaan AD diduga mengalami gejala stroke.
"Pengemudi Mobil Mitsubishi Xpander diduga saat mengemudi mengalami gejala stroke/penyumbatan pembuluh darah," ujar Maryanto.
(ams/apu)
Komentar Terbanyak
Komcad SPPI Itu Apa? Ini Penjelasan Tugas, Pangkat, dan Gajinya
Ternyata Ini Sumber Suara Tak Senonoh yang Viral Keluar dari Speaker di GBK
Pengakuan Lurah Srimulyo Tersangka Korupsi Tanah Kas Desa