Cawapres nomor urut 02, Gibran Rakabuming Raka berkomentar soal film dokumenter berjudul 'Dirty Vote'. Diketahui, film tersebut bernarasi soal dugaan kecurangan dalam Pemilu 2024.
Saat ditanya wartawan, Gibran mengaku belum menonton film itu.
"Saya belum menonton, belum mengetahui isinya, nanti ya tak lihat sik (dulu)," kata Gibran ditemui di Kampung Sewu, Jebres, Solo, Senin (12/2/2024) dilansir detikJateng.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika ada temuan kecurangan, Gibran meminta untuk dibuktikan dan dilaporkan.
"Ya kalau ada kecurangan silakan dibuktikan, dilaporkan, makasih ya masukannya," ujar putra sulung Presiden Joko Widodo ini.
Kemudian saat ditanya apakah merasa dirugikan dengan adanya film dokumenter tersebut, Gibran kembali mengatakan bahwa dirinya belum menonton film tersebut.
"Saya belum nonton, ya biasa saja," pungkas Wali Kota Solo ini.
Sebelumnya, dilansir detikNews, beredar film dokumenter yang berjudul 'Dirty Vote' yang berisi dugaan kecurangan dalam Pemilu 2024. Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Habiburokhman mengatakan sebagian besar isi film tersebut adalah fitnah.
"Perlu kami sampaikan bahwa sebagian besar yang disampaikan film tersebut adalah sesuatu yang bernada fitnah, narasi kebencian yang bernada asumtif dan sangat tidak ilmiah. Saya mempertanyakan kapasitas tokoh-tokoh yang ada di film tersebut, di rekaman tersebut," ujar Habiburokhman dalam konferensi pers di Media Center TKN, Jakarta Selatan, Minggu (11/2).
(rih/dil)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
Cerita Warga Jogja Korban TPPO di Kamboja, Dipaksa Tipu WNI Rp 300 Juta/Bulan
Direktur Mie Gacoan Bali Ditetapkan Tersangka, Begini Penjelasan Polisi