Mobil Rombongan Guru Seruduk Truk di Tol Ungaran, 1 Orang Tewas

Mobil Rombongan Guru Seruduk Truk di Tol Ungaran, 1 Orang Tewas

Arina Zulfa Ul Haq - detikJateng
Selasa, 06 Jan 2026 11:49 WIB
Mobil Rombongan Guru Seruduk Truk di Tol Ungaran, 1 Orang Tewas
Kecelakaan mobil rombongan guru di Tol Ungaran, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Selasa (6/1/2026) pagi. Foto: Dok. Polsek Semarang
Semarang -

Mobil Toyota Hiace yang mengangkut rombongan guru dari Jakarta menyeruduk truk crane di Tol Ungaran, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, pagi tadi. Akibat kecelakaan itu, seorang guru berstatus kepala sekolah meninggal dunia.

Video kecelakaan itu tersebar di media sosial usai diunggah akun Instagram @portalsemarang. Tampak bagian depan mobil itu ringsek usai kecelakaan.

"Kecelakaan mobil travel tampak mengalami kerusakan cukup parah di bagian depan di Jalan Tol Ungaran, pada 6/1 sekitar pukul 05.20 WIB," tulis akun @portalsemarang, seperti dilihat detikJateng, Selasa (6/1/2026).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat dimintai konfirmasi, Kasat Lantas Polres Semarang, AKP Lingga Ramadhani, membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Ia mengatakan kecelakaan terjadi di tol Jalur A Km 436.400.

"Bukan travel, tapi rombongan guru-guru dari Jakarta," kata Lingga saat dihubungi detikJateng.

ADVERTISEMENT
Kecelakaan mobil rombongan guru di Tol Ungaran, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Selasa (6/1/2026) pagi.Kecelakaan mobil rombongan guru di Tol Ungaran, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Selasa (6/1/2026) pagi. Foto: Dok. Polsek Semarang

Kecelakaan lalu lintas itu terjadi pagi tadi sekira pukul 05.20 WIB. Kendaraan yang terlibat yakni Toyota Hiace nopol B 7047 PXU dengan truk crane nopol B 9241 VB.

Lingga menjelaskan, semula mobil Hiace yang dikemudikan Totot Andriyanto (56) itu melaju dari arah Semarang menuju ke arah Bawen. Sesampainya di jalan tol KM 426.400 jalur A, sopir diduga kurang konsentrasi.

"Sehingga menabrak truk crane Nopol yang dikendarai Andi Slamet Suwandi (55), yang melaju searah di depannya," ungkapnya.

Karena jarak yang sudah dekat, mobil berisi rombongan guru itu pun tidak bisa menghindar, sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas.

"Korban jiwa 1 orang atas nama Terodius Heru Sucahya (57), guru asal Koja Jakarta Utara. Mengalami luka cedera pada kepala, lecet pada kaki sebelah kiri," terangnya.

"Konfirmasi dari keluarga, (korban) dibawa ke Jogja, tapi ini masih di kamar mayat RSUD. (Korban adalah kepala sekolah?) Iya betul," lanjut Lingga.

Selain satu korban meninggal, enam orang lainnya mengalami luka ringan, yaitu:

  1. Ignasius Suharno (45), guru asal Kali bawang Kulonprogo, luka sobek pada kepala bagian belakang
  2. Antonius Yuwono Trisunu (42), guru asal Koja Jakarta Utara, luka nyeri pada dada sebelah kiri
  3. Brigita Putri Milo Deru (36), guru asal Tanjungpriok Jakarta Utara, luka sobek pada mulut dari hidung mengeluarkan darah
  4. Silva Ditya (46) guru asal Koja Jakarta Utara, luka nyeri gerak pada tangan sebelah kiri, sobek pada pipi sebelah kiri
  5. Sundari (56), guru asal Koja Jakarta Utara, luka nyeri gerak pada tangan sebelah kiri
  6. Imanuel Kotan (35), guru asal Koja Jakarta Utara, luka nyeri pada dada.



(dil/apl)


Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads