Kapolres Boyolali AKBP Muhammad Yoga selamat dalam kecelakaan di Tol Kandeman, Batang-Pemalang yang menewaskan sopir dan ajudannya, Selasa (1/10) kemarin. Begini kondisi terkini Yoga.
Yoga kini menjalani perawatan di RS Tlogorejo Semarang. Yoga mengalami luka-luka dan masih butuh istirahat.
"Masih dirawat di RS Tlogorejo, beliau dalam keadaan sadar, perlu istirahat," kata Kabid Humas Polda Jateng Kombes Artanto, lewat pesan singkat, Rabu (2/10/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Artanto menyebut Yoga menderita luka akibat kecelakaan tersebut. Dirinya kini tengah menjalani pemulihan karena dalam kondisi terguncang.
"Kapolres cedera, luka lah, namanya kecelakaan berat pasti ada luka lah. Sekarang sedang pemulihan karena dia ada syok dia, namanya kecelakaan besar kan harus ada pemulihan ya, tidak bisa cepat," jelas Artanto.
Sementara terkait penyelidikan kecelakaan, Direktorat Lalu lintas (Ditlantas) Polda Jawa Tengah menurunkan Tim Traffic Accident Analysis (TAA) untuk menyelidiki penyebab kecelakaan
"Ini masih penyelidikan ya karena itu kejadian mengakibatkan meninggal dunia, tentunya penyelidikan harus hati-hati dan mesti ada kepastian. Kita menggunakan scientific crime investigation dan kita lakukan juga TAA dari Ditlantas untuk melaksanakan penyelidikan laka lantas tersebut. Sudah ada tim TAA dari kemarin," kata Artanto di Polda Jateng.
Untuk diketahui, kecelakaan terjadi Selasa (1/10) kemarin sekitar pukul 01.25 WIB di Tol Kandeman Km 346+800. Mobil yang korban tumpangi menabrak muatan tiang listrik yang dibawa truk trailer.
Para korban saat itu melaju menuju Jakarta, di lokasi kejadian ada truk yang berjalan searah dan mobil korban menabrak dari belakang. Ajudan dan sopir Kapolres meninggal dunia di lokasi kejadian, sedangkan Yoga mengalami luka-luka.
(aku/ahr)