Bocah Hanyut di Kali Pusur Sukoharjo Ditemukan Tewas

Bocah Hanyut di Kali Pusur Sukoharjo Ditemukan Tewas

Agil Trisetiawan Putra - detikJateng
Kamis, 07 Mar 2024 15:21 WIB
Tim SAR saat mengevakuasi bocah hanyut di Kali Pusur, Kelurahan Bulakan, Kecamatan/kabupaten Sukoharjo, Kamis (7/3/2024).
Tim SAR saat mengevakuasi bocah hanyut di Kali Pusur, Kelurahan Bulakan, Kecamatan/Kabupaten Sukoharjo, Kamis (7/3/2024). Foto: Tim SAR
Sukoharjo -

Tim SAR gabungan berhasil menemukan bocah perempuan berusia 6 tahun yang sebelumnya terseret arus Kali Pusur, Sukoharjo. Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Koordinator Basarnas Pos SAR Surakarta Arif Sugiarto mengatakan jasad korban ditemukan pagi tadi sekira pukul 07.00 WIB.

"Ditemukan 85 meter dari titik hilangnya korban," kata Arif saat dihubungi awak media, Kamis (7/3/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kejadian bermula saat korban temannya bermain di Kali Pusur, Rabu (6/3) siang. Mereka naik sepeda menuju kali tersebut.

Ketiganya kemudian bermain di kali. Lantaran sungai cukup dalam dan arus cukup deras, ketiganya sempat hanyut. Satu bocah bisa menyelamatkan diri, sementara satu lagi diselamatkan oleh warga. Sedangkan satu korban lagi tidak dapat diselamatkan.

ADVERTISEMENT

Operasi SAR untuk mencari korban kemudian dibuka pada pukul 15.00 WIB. Penyisiran dilakukan dari atas permukaan air hingga penyelaman.

"Tim penyisiran bawah air diterjunkan untuk pencarian yang dilakukan oleh SRU selam dengan enam personel. Dasar sungai berarus, memiliki morfologi sungai berupa pasir, dan batuan padas. Ada beberapa handicap berupa ranting bambu," jelasnya.




(cln/rih)


Hide Ads