Keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar pengajian jelang pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Sofia Gudono. Pengajian digelar di kediaman pribadi di Kelurahan Sumber, Banjarsari, Solo.
Pantuan detikJateng, Kamis (8/12/2022) sore, pengajian tersebut berlangsung tertutup. Saat ini penjagaan dilakukan secara ketat di gang rumah Presiden Jokowi.
Sementara itu terlihat tenda terpasang di halaman rumah Jokowi. Kendaraan roda empat dan roda dua terlihat masuk ke gang kediaman Jokowi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka membenarkan adanya pengajian di kediaman pribadi sang ayah. Menurutnya pengajian sebagai rangkaian sebelum Kaesang melepas masa lajang.
"Pengajian sore, di kediaman pribadi," kata Gibran di Balai Kota Solo hari ini.
Menurutnya pengajian tersebut dilakukan secara tertutup dan hanya diikuti oleh pihak keluarga.
"Pengajian untuk keluarga saja," jelasnya.
Sementara itu di kediaman Erina di Mlati, Sleman, DIY, hari ini digelar semakan Al-Qur'an dan pengajian.
Untuk diketahui, Kaesang dan Erina bakal menjalani akad nikah pada Sabtu (10/12) di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo. Kemudian pada Minggu (11/12) digelar tasyakuran pernikahan di Solo.
(rih/ams)