Truk Semen Dihantam KA Barang di Perlintasan Tegowanu Grobogan

Truk Semen Dihantam KA Barang di Perlintasan Tegowanu Grobogan

Manik Priyo Prabowo - detikJateng
Minggu, 28 Agu 2022 13:57 WIB
Truk tangki tertabrak KA barang di Grobogan, Minggu (28/8/2022).
Truk tangki tertabrak KA barang di Grobogan, Minggu (28/8/2022). Foto: Manik Priyo Prabowo/detikJateng
Grobogan -

Sebuah kecelakaan yang melibatkan kereta api (KA) pengangkut barang dengan truk tangki berisi semen terjadi di Desa Mangunsari, Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan, Minggu (28/8/2022) siang. Polisi menyebut tak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini.

Truk tersebut tertabrak kereta api saat melewati perlintasan sebidang tanpa palang pintu. Sejumlah saksi menyebut warga dan petugas swadaya sudah mengingatkan pengemudi truk mengenai adanya kereta api yang akan lewat.

"Awalnya saya mendengar ada orang teriak dan petugas juga menghentikan truk, tapi sopirnya masih nekat. Tak lama terdengar suara benturan keras," kata Suwanti, warga yang tinggal di sekitar lokasi, Minggu (28/8).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya benturan tersebut menimbulkan suara benturan yang keras. Debu yang cukup tebal juga mengepul lantaran tangki itu berisi semen.

Bahkan, Suwanti yang saat itu sedang duduk di belakang rumah harus lari menyelamatkan diri karena ada roda truk yang terlontar. Roda itu mendarat di atap rumahnya hingga membuat beberapa perabot rusak.

ADVERTISEMENT

Sementara itu Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Deni Eko Prasetyo mengatakan kecelakaan antara kereta barang dengan truk nopol B 9157 UFV ini terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Korban hanya satu orang yakni sopir truk bernama Mustapa, warga Pandeglang, Banten, Jawa Barat.

"Laka sudah ditangani. Awalnya truk melintas tanpa mengindahkan peringatan warga dan petugas palang KA. Usai tertabrak truk membentang di jalur KA dan mengganggu perjalanan KA tapi sudah langsung dievakuasi," papar Deni.

Menurut data terakhir, korban diketahui hanya mengalami luka-luka. Dari catatan medis korban diketahui mengalami pada kepala, rahang, dan sudah dilarikan ke rumah sakit.

"Korban sudah di RS dan mendapatkan perawatan medis. Korban luka dan patah tulang," jelasnya.




(ahr/rih)


Hide Ads