Video pemotor telanjang di jalur Pantura, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, viral di media sosial. Polisi membenarkan adanya peristiwa itu.
Video tersebut diunggah di Instagram @pekalonganinfo kemarin. Dilihat siang ini, video itu sudah ditonton lebih dari 150 ribu kali. Dalam video yang viral itu, terlihat seorang pria mengendarai motor di jalanan. Pria itu tampak tak mengenakan sehelai pakaian pun alias telanjang.
Postingan tersebut diberi keterangan bagi siapa saja yang menemukan anak tersebut untuk diamankan dan tercatat juga nomor kontak pihak keluarga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari penelusuran detikJateng, peristiwa tersebut terjadi di Jalan Raya Gringsing Batang pada Selasa (5/7) siang. Pemotor itu bisa diamankan oleh warga Plelen, Kecamatan Gringsing.
Saat dimintai konfirmasi, Kepala Unit Penegakan Hukum Satlantas Polres Batang Iptu Khayat membenarkan peristiwa tersebut.
Khayat mengatakan pemotor telanjang itu berasal dari Kecamatan Ngampel, Kabupaten Kendal. Pemotor tersebut sudah dijemput keluarga.
"Sudah dijemput pihak keluarga kemarin. Ceritanya juga belum jelas, kenapa sampai naik motor kondisi seperti itu (telanjang)," kata Khayat saat dihubungi detikJateng hari ini.
Terkait peristiwa tersebut, Khayat mengimbau kepada pengguna jalan untuk mematuhi aturan lalu lintas agar tidak membahayakan diri sendiri maupun orang lain. Termasuk memakai pakaian yang aman demi kenyamanan dan keselamatan di jalan raya.
(rih/aku)