Video: Momen Richard Lee Diperiksa sebagai Tersangka di Polda Metro Jaya

detikUpdate

Video: Momen Richard Lee Diperiksa sebagai Tersangka di Polda Metro Jaya

Yumna Khan - detikJabar
Rabu, 07 Jan 2026 14:47 WIB

dr Richard Lee memenuhi panggilan polisi untuk menjalani pemeriksaan sebagai tersangka di Polda Metro Jaya, Jakarta pada Rabu (7/1). Ia tiba sekitar pukul 13.00 WIB menggunakan kemeja berwarna putih.

Diketahui, kasus ini berawal dari konflik antara Richard Lee dengan influencer Samira Farahnaz atau dokter detektif (doktif) yang saling melaporkan. Doktif akhirnya ditetapkan sebagai tersangka pada 12 Desember 2025 sedangkan Richard Lee ditetapkan pada 15 Desember 2025. Richard Lee menjadi tersangka dugaan pelanggaran di bidang kesehatan dan perlindungan konsumen terkait produk dan treatment kecantikan.

Embed Video

Hide Ads