Seorang anak baru gede (ABG) berusia 14 tahun, Deniez Herdiansyah, dilaporkan hanyut terbawa arus Sungai Cisanggarung di Desa Cigobang, Kecamatan Pasaleman, Kabupaten Cirebon. Korban hanyut saat sedang bermain bersama teman-temannya.
Terkait dengan kejadian ini, Tim SAR Pos Cirebon segera diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pencarian terhadap remaja yang dilaporkan hanyut tersebut.
Kepala Kantor SAR Bandung, Ade Dian Permana, mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada hari Minggu, 2 Maret 2025, sekitar pukul 14.00 WIB. Saat itu, Deniez sedang bermain bersama teman-temannya di sekitar sungai.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Korban terjatuh saat mencoba menyeberangi sungai dan terseret arus. Hingga saat ini, proses pencarian masih berlangsung.
"Berdasarkan informasi yang diterima, kejadian terjadi pada Minggu (2/3) sekitar pukul 14.00 WIB, saat korban bermain bersama teman-temannya dan terjatuh saat menyeberangi sungai, sehingga terseret arus. Hingga saat ini, korban belum ditemukan," kata Ade Permana dalam keterangannya, Selasa (4/3/2025).
Menurut Ade, Tim Rescue Pos SAR Cirebon telah tiba di lokasi kejadian pada pukul 07.30 WIB pagi tadi. Setelah tiba, tim langsung melakukan pencarian dengan melibatkan berbagai unsur SAR yang ada di lapangan.
"Tim melaksanakan pencarian bersama Unsur SAR di lapangan dengan penyisiran dari lokasi kejadian ke arah hilir sungai sejauh 1 Kilometer," kata Ade Permana.
Proses pencarian ini melibatkan sejumlah peralatan SAR, seperti perahu karet dan alat pendukung lainnya. Tim penyelamat bekerja keras untuk memastikan korban segera ditemukan.
(sud/sud)