Dari Lembang hingga Rongga, Polisi Siaga di Titik Rawan Bencana

Whisnu Pradana - detikJabar
Rabu, 05 Nov 2025 12:00 WIB
polisi cek kesiapan personel antisipasi potensi bencana di Cimahi dan KBB (Foto: Whisnu Pradana/detikJabar)
Cimahi -

664 personel polisi disiapkan menghadapi potensi bencana hidrometeorologi di wilayah Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada musim penghujan kali ini.

Tak cuma personel, kesiapan polisi menghadapi ancaman bencana juga menyiapkan peralatan untuk evakuasi. Seperti gergaji mesin, perahu, hingga anjing pelacak.

"Kita harus bersiaga menghadapi potensi bencana. Berdasarkan data BNPB, ada 2.600-an kejadian bencana dengan puluhan ribu korban, termasuk yang meninggal," kata Kapolres Cimahi, AKBP Niko N. Adiputra saat ditemui, Rabu (5/11/2025).

Personel Polres Cimahi sebagian telah mendapatkan pelatihan rescue agar siap diterjunkan kapan pun dibutuhkan menghadapi ancaman bencana. Mereka yang sudah mendapatkan pelatihan, melakukan pelatihan pada personel lainnya.

"Beberapa anggota kami sudah mengikuti pelatihan rescue. Mereka ini kemudian mengajarkan kembali kepada anggota lain untuk memperluas kemampuan," kata Niko.

Pemetaan titik rawan bencana telah dilakukan mengacu pada data yang dimiliki BMKG dan BPBD. Beberapa lokasi disebut memiliki potensi ancaman tinggi, mulai dari kawasan Lembang, Cisarua, Gununghalu, Rongga, dan sebagian wilayah Cimahi.

"Seperti contohnya ada Sesar Lembang yang perlu jadi perhatian kita, kemudian terkait dengan masalah Kecamatan Rongga, Gununghalu yang sekarang juga masih dilanda dengan pergeseran tanah kita siaga. Bisa terjadi bencana sewaktu-waktu," kata Niko.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Cimahi, Adhitia Yudhistira mengatakan ancaman bencana hidrometeorologi di Cimahi seperti banjir, tanah longsor, dan hingga angin puting beliung.

"Kalau di Cimahi ini didominasi oleh bencana geo-hidrometeorologi yang belakangan juga beberapa kali terjadi. Ini menjadi perhatian kita agar bisa meminimalisir korban," kata Adhitia



Simak Video "Video: Cara Warga Jamaika Amankan Pasokan Menjelang Badai Melissa"

(dir/dir)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork