Warga Kota Bandung pernah digemparkan dengan kisah seorang pria yang mengaku-ngaku sebagai rasul pada 2014. Pria tersebut diketahui bernama Cecep Solihin yang memiliki sekte aneh dengan meramal kiamat sudah dekat.
Terungkapnya aliran sesat yang diketuai Cecep bermula dari penggerebekan yang dilakukan polisi di sebuah rumah di kawasan Cinta Asih RT 01 RW 11 Kelurahan Samoja, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung pada Rabu 2 April 2014.
Baca juga: Ritual Ngeri Pemakan Mayat |
Dari dalam rumah bercat hijau itu, terdapat sekitar 40 orang yang sedang berkumpul. Polisi kemudian mengamankan 8 orang, yang salah satunya adalah Cecep Solihin. Mereka diamankan karena dianggap menyebarkan aliran sesat.
Dalam penggerebekan itu, diamankan sejumlah barang bukti seperti berkas-berkas, buku tafsir hingga kitab, termasuk secarik kertas yang bertuliskan pengakuan Cecep sebagai Rasul. Bahkan terdapat surat keterangan Abu Bakar Baasyir yang menentang pemerintahan RI.
"Tulisannya, Ana Rosulum Minkum (saya rasul kalian). Itu ditandatangani juga olehnya (Cecep)," ujar Sekretaris MUI Jabar Rafani Achyar yang ikut dalam penggerebekan polisi saat itu.
Apa yang dilakukan Cecep dan pengikutnya itu disebut Rafani termasuk salah satu kriteria aliran sesat. "Bisa dikatakan dicuci otak. Selain dalam bertutur katanya ngelantur, saat diajak pulang oleh orang tuanya anak-anak di situ tidak mau, bahkan menangis," sambungnya.
Punya Tiga Istri
Cecep diketahui memiliki banyak pengikut yang mayoritas adalah perempuan dengan mengenakan pakaian hitam dan bercadar. Mereka juga membawa anak-anaknya. Bahkan, Cecep juga memiliki tiga istri yakni Nurlaela yang merupakan istri pertama serta Nurbayanti dan Winda.
Ketiga istri Cecep itu jadi saksi kunci bagaimana 'Rasul' palsu itu mengajarkan aliran sesat kepada pengikutnya. Mereka diperiksa intensif untuk mengetahui motif Cecep melakoni sekte menyimpang tersebut.
Dari hasil pemeriksaan, Cecep mengaku tidak meyakini keberadaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). "Dia (Cecep) tidak mengakui NKRI," kata Kapolrestabes Bandung saat itu, Kombes Pol Mashudi, Kamis 3 April 2014.
Sementara menurut penelusuran asal-usul Cecep yang dilakukan MUI, didapati jika para istri Cecep mengaku suami mereka tidak mengajarkan aliran sesat. Sebaliknya, Cecep disebut menjalankan syariat Islam dan membantah jika Cecep adalah Rasul.
Prediksi kiamat ala Cecep. Simak di halaman selanjutnya.
(bba/orb)