Seorang pengendara mobil sedan di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, menjadi korban pembacokan oleh pengemudi angkutan kota (angkot). Kedua kendaraan ini hampir bertabrakan.
Insiden yang menimpa korban berinisial MG, terjadi di perempatan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Kamis (2/3/2023) siang Pukul 11.00 WIB.
Kapolsek Buahbatu Kompol Rizal Jatnika membenarkan informasi tersebut. Kejadian ini bermula, angkot yang dikemudikan pelaku hampir bertabrakan dengan mobil korban. Pada waktu kejadian, korban jadi sasaran makian pelaku.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sopir angkot itu memaki pengemudi mobil sedan," kata Rizal dalam keterangan tertulis yang diterima wartawan.
Korban meminta pelaku agar menghentikan kendaraannya. Kedua kendaraan itu ditepikan di depan eks super market yang ada di jalan itu.
Ketika pelaku turun dari angkotnya, pelaku langsung melayangkan pukulan ke wajah korban dan menendang pintu mobil korban. Keduanya, lalu terlibat perkelahian.
"Pelaku melakukan pemukulan kepada korban," ucapnya.
Saat perkelahian keduanya berlangsung, teman korban berinisial WI turun dari mobil untuk melerai keduanya. Akan tetapi, pelaku sudah tersulut emosi dan ambil golok dari dalam angkot. Golok itu dibacokan kepada kedua korban.
"Pelaku membacok korban dan rekannya," tambah Rizal.
Kedua korban mengalami luka di sejumlah bagian tubuh, dari mulai lengan dan punggung.
"Luka di lengan kanan atas (MG) dan luka sobek di bagian punggung sebelah kiri (WI)," tutur Rizal.
Dalam kejadian ini, pelaku melarikan diri. Sedangkan angkotnya disimpan di jalan tersebut. Unit Reskrim Polsek Buahbatu, saat ini masih melakukan pengejaran terhadap pelaku.
(wip/yum)