Hari Raya Idul Adha, yang juga dikenal sebagai hari raya kurban atau lebaran haji, merupakan salah satu hari besar umat Islam yang selalu dinantikan setiap tahunnya. Di tahun 2026, Idul Adha diperkirakan jatuh pada Rabu, 27 Mei 2026, bertepatan dengan 10 Dzulhijjah 1447 H.
Idul Adha memiliki makna yang sangat penting dalam ajaran Islam. Selain sebagai momen untuk memperkuat keimanan dan kepedulian sosial, hari ini juga berkaitan dengan rangkaian ibadah haji bagi jemaah yang berada di Tanah Suci Makkah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada tanggal 10 Dzulhijjah, umat Islam di seluruh dunia melaksanakan salat Idul Adha. Sholat ini biasanya dilakukan di masjid atau lapangan terbuka. Setelah sholat, umat Islam melanjutkan kegiatan dengan penyembelihan hewan kurban. Hewan yang diperbolehkan untuk dijadikan kurban antara lain sapi, kerbau, kambing dan unta.
Daging kurban yang telah disembelih kemudian dibagikan kepada yang berhak, sesuai ketentuan syariat Islam. Pembagian ini biasanya meliputi keluarga kurang mampu, tetangga, serta pihak yang membutuhkan.
Hari Tasyrik 2026
Setelah Idul Adha, rangkaian ibadah dilanjutkan dengan Hari Tasyrik, yang berlangsung selama tiga hari berturut-turut. Dalam kalender Islam, Hari Tasyrik jatuh pada 11, 12, dan 13 Dzulhijjah. Jika Idul Adha 1447 H jatuh pada 27 Mei 2026, maka Hari Tasyrik diperkirakan berlangsung pada:
Hari Tasyrik 1: Kamis, 28 Mei 2026
Hari Tasyrik 2: Jumat, 29 Mei 2026
Hari Tasyrik 3: Sabtu, 30 Mei 2026
Pada hari-hari ini, umat Islam dilarang untuk berpuasa, sesuai ketentuan syariat. Hari Tasyrik masih menjadi bagian dari rangkaian ibadah haji, terutama bagi jamaah yang sedang menunaikan ibadah di Makkah. Selain itu, Hari Tasyrik juga menjadi waktu untuk melanjutkan pengolahan dan distribusi daging kurban bagi mereka yang merayakan di tanah air.
(dvs/lus)












































Komentar Terbanyak
Profil Lengkap Gus Yahya, Ketum PBNU yang Diminta Mundur oleh Rais Aam
Isi Resolusi PBB untuk Gaza yang Ditolak Hamas
Dukung Gerakan Boikot Produk Afiliasi Israel, MUI Ajak Beli Produk dalam Negeri