Selamat! Ini Pemenang Alhamdulillah Challenge Berhadiah Smartphone dan Uang Tunai

Selamat! Ini Pemenang Alhamdulillah Challenge Berhadiah Smartphone dan Uang Tunai

Anisa Rizki Febriani - detikHikmah
Kamis, 27 Apr 2023 20:00 WIB
Alhamdulillah Challenge
Alhamdulillah Challenge (Foto: detikcom)
Jakarta -

Bersyukur memiliki dampak yang besar bagi kehidupan manusia. Terlebih, setiap harinya Allah SWT selalu melimpahkan umatnya dengan berbagai rahmat dan nikmat.

Dalam surat Ibrahim ayat 7, Allah SWT berfirman:

وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ ۖ وَلَئِن كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِى لَشَدِيدٌ

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Artinya: "Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhan-mu memaklumkan, 'Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka pasti azab-Ku sangat berat,"

Ketika seseorang kurang bersyukur, maka ia tidak dapat merasakan nikmat yang Allah SWT berikan. Bersyukur juga termasuk cara berterima kasih akan nikmat yang telah dilimpahkan oleh Tuhan Semesta Alam, seperti dikutip dari buku Sabar Tanpa Batas Syukur Tiada Akhir tulisan Ustaz Syaifurrahman El-Fati.

ADVERTISEMENT

Nah, berkaitan dengan itu detikHikmah sempat mengadakan Alhamdulillah Challenge. Event Ramadan ini mewadahi cerita syukur yang dibagikan oleh para detikers selama bulan suci.

Pemenang Alhamdulillah Challenge akan mendapat hadiah Smartphone Samsung Z Flip 4 hingga uang tunai senilai Rp 10 juta untuk 10 orang yang beruntung. Hari ini, Kamis (27/4/2023) detikHikmah akan mengumumkan 11 pemenang event tersebut, adakah nama detikers di dalamnya?

Daftar 11 Pemenang Alhamdulillah Challenge

Ada 11 kandidat yang terpilih memenangkan Alhamdulillah Challenge. Nah, dari 11 kandidat tersebut satu di antaranya memenangkan Smartphone Samsung Z Flip 4, kira-kira siapa yang berhasil mendapatkannya?

Selamat kepada adit.khudit yang berhasil meraih hadiah Samsung Z Flip 4! Selain itu, masih ada Rp 10 juta untuk 10 orang pemenang lainnya. Berikut daftar lengkap 11 pemenang Alhamdulillah Challenge.

  1. adit.khudit
  2. rosdiana.amalia
  3. lianistevany
  4. addjir
  5. sony.riyandi
  6. andikhadijah
  7. bayu.pascal
  8. mbahsuro.s
  9. fambudiprasetyo
  10. verovicky
  11. arsakha.alfarizqi

Itulah list 11 pemenang Alhamdulillah Challenge. Program ini didukung oleh SHARP. Semoga kemenangan yang diraih bisa menjadi pacuan untuk terus bersyukur kepada Allah SWT, Aamiin.




(aeb/lus)

Hide Ads