Sahur adalah amalan yang dianjurkan Nabi SAW bagi umatnya yang hendak menjalani ibadah puasa. Di balik kesunnahannya, ternyata sahur punya keutamaan sendiri sebagaimana termuat dalam sejumlah hadits.
Seperti dalam riwayat dari Anas bin Malik yang dinukil dari Syarah Riyadhush Shalihin karya Imam An-Nawawi, Rasul SAW bersabda:
ุชูุณูุญุฑููุง ููุฅูููู ููู ุงูุณููุญููุฑู ุจูุฑูููุฉู
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Artinya: "Bersahurlah kalian karena sesungguhnya di dalam sahur itu terdapat berkah." (Muttafaq Alaih)
Imam Nawawi menjelaskan keberkahan sahur menurut hadits di atas, maksudnya bahwa makan sahur mampu menguatkan orang yang berpuasa, menjadikannya semangat, dan menjadikan puasa itu ringan baginya.
Dalam hadits riwayat dari Amr ibnul Ash, Nabi SAW menuturkan bahwa sahur menjadi pembeda puasa yang dilaksanakan muslim dan Ahli Kitab.
ูููู ู ูุง ุจููููู ุตูููุงู ูููุง ููุตูููุงู ู ุฃููููู ุงููููุชูุงุจู ุฃูููููุฉู ุงูุณููุญูุฑู
Artinya: Rasul SAW berkata, "Perbedaan puasa kami dan puasa Ahli Kitab adalah makan sahur." (HR Muslim)
Dijelaskan Imam An-Nawawi, disunnahkannya sahur termasuk keistimewaan bagi kaum Islam, lantaran Allah SWT melalui Nabi SAW mengutamakan umat ini dengan sahur.
Melalui riwayat Zaid bin Tsabit pun dikabarkan keutamaan sahur lainnya yakni agar mengakhirkan waktu pelaksanaannya.
ุชูุณูุฑูููุง ู ูุนู ุฑูุณูููู ุงูููููู ุ ุซูู ูู ููู ูููุง ุฅูููู ุงูุตููููุงุฉู. ููููู: ููู ู ููุงูู ุจูููููููู ูุงุ ููุงูู: ููุฏูุฑู ุฎูู ูุณูููู ุขููุฉู
Artinya: "Kami sahur bersama Rasulullah SAW, kemudian kami beranjak untuk sholat. Ada seseorang bertanya, 'Berapa lama waktu antara sahur dan sholat (Subuh)?' Beliau menjawab, 'Seukuran bacaan lima puluh ayat'." (Muttafaq Alaih)
Imam Nawawi menyebutkan, "(Hadits di atas merupakan) anjuran untuk makan sahur, dan itu dilakukan sebelum fajar."
Meski melalui hadits tersebut beliau SAW menyiratkan untuk mengakhirkan makan sahur, tetapi ada baiknya apabila kaum muslim berhenti makan sebelum Subuh itu sendiri, yakni tepatnya pada waktu imsak.
Imsak ini bertujuan agar umat Islam dapat berjaga, berhati-berhati, dan tidak khawatir akan terbitnya fajar selagi ia masih makan. Adapun di Indonesia, waktu imsak biasanya 10 menit sebelum azan Subuh berkumandang.
Cari tahu waktu imsak dan Subuh untuk sejumlah wilayah di Indonesia berikut ini.
Jadwal Imsak & Subuh Jabodetabek, Jumat (14/4/2023)
Kota Jakarta
Imsak: 04.28 WIB
Subuh: 04.38 WIB
Kota Bogor
Imsak: 04.29 WIB
Subuh: 04.39 WIB
Kabupaten Bogor
Imsak: 04.29 WIB
Subuh: 04.39 WIB
Kota Depok
Imsak: 04.29 WIB
Subuh: 04.39 WIB
Kota Tangerang
Imsak: 04.29 WIB
Subuh: 04.39 WIB
Kota Tangerang Selatan
Imsak: 04.29 WIB
Subuh: 04.39 WIB
Kabupaten Tangerang
Imsak: 04.30 WIB
Subuh: 04.40 WIB
Kota Bekasi
Imsak: 04.28 WIB
Subuh: 04.38 WIB
Kabupaten Bekasi
Imsak: 04.27 WIB
Subuh: 04.37 WIB
Detikers yang mau cari tahu jadwal imsak dan azan Subuh wilayah lain, bisa kunjungi laman detikHikmah lalu pilih menu Jadwal Imsakiyah ya. Atau lebih mudahnya, detikers bisa klik di SINI
(dvs/dvs)












































Komentar Terbanyak
Potret Keluarga Cendana Syukuran Gelar Pahlawan Nasional, Dihadiri Menag
Cak Imin Sebut Indonesia Gudang Ulama
Video Cium Anak Kecil di Panggung Viral, Gus Elham Minta Maaf