Bagaimana cara atlet-atlet pemenang olimpiade tersebut sukses? Berikut adalah cara belajar menikmati proses atlet olimpiade yang dikutip dari laman Instagram resmi LPDP:
Hal pertama yang harus diingat adalah prestasi tersebut tidak diraih secara instan. Ada perjuangan dan perjalanan panjang yang harus dilalui para atlet. Kegagalan hingga kekecewaan harus menjadi makanan sehari-hari untuk mengiringi perjalanan panjang Greysia Polii dan Apriani Rahayu.
Indonesia sendiri mengirimkan 28 atlet, 22 tiket, dan 8 cabang olahraga. Bulu tangkis merupakan cabang olahraga yang paling banyak berpartisipasi yaitu sebanyak 11 atlet, 5 atlet angkat besi, 4 atlet panahan, 2 atlet atletik, 2 atlet renang, 2 atlet mendayung, 1 atlet menembak, dan 1 atlet surfing.
Hingga saat ini Indonesia meraih rangking 37 yang menyumbangkan 1 medali emas, 1 medali perak, dan 3 medali perunggu. Sehingga terdapat 5 medali.
Apa rahasia Greysia dan Apriyani menang? Ini penjabarannya:
- 1. Konsistensi
Konsistensi merupakan hal penting untuk meraih kemenangan. Hasil dari kerja keras tidak hanya terbentuk satu kali saja diperlukan latihan berkali-kali hingga jatuh bangun. Terdapat proses latihan yang berulang dan diikuti dengan konsistensi dari semua atlet, pelatih, dan tim yang terlibat.
- 2. Bukan Pentas Tunggal
Ajang olimpiade adalah ajang yang diikuti oleh banyak atlet dari berbagai negara. Dari hal tersebut dapat disimpulkan bahwa banyak perwakilan yang telah konsisten dalam hal berlatih hingga akhirnya dapat tergabung dalam Olimpiade Tokyo.
- 3. Pernah Ingin Menyerah
Sebelum Greysia Polii dan Apriyani Rahayu memenangkan cabang olahraga bulu tangkis, mereka melewati berbagai macam seleksi, kualifikasi. Tidak hanya itu mereka pernah dipaksa pulang dari Turnamen All England 2021. Sungguh perjalanan yang panjang bukan detikers?
- 4. Jangan Buru-Buru Menyalahkan Keadaan
Cara belajar menikmati proses atlet olimpiade adalah mengubah mindset dan perspektif bahwa proses dan tantangan adalah hal yang membawa kita untuk naik tingkat. Hal tersebut adalah jalan utama yang harus ditempuh setiap orang untuk dapat mencapai puncak dan menjadi nomor satu tidak ada proses yang mudah.
- 5. Terus Berusaha dan Bergerak
Cobalah untuk mencintai apapun yang sedang dikerjakan dan konsisten terhadap hal tersebut. Belajarlah meyakini bahwa hal tersebut akan menghantarkanmu kepada yang kamu impikan terutama untuk membangun negeri.
Nah itu tadi adalah cara belajar menikmati proses atlet olimpiade. Jangan lupa diterapkan ya detikers!
(pay/pay)