Tidak hanya kualitas tenaga pendidik atau pun soal biaya, salah satu indikator dalam memilih kampus untuk melanjutkan studi juga bisa soal kondisi fisik kampus tersebut. Sebagai tempat untuk menimba ilmu yang tidak sebentar, tentunya detikers juga perlu memilih kampus yang nyaman, bukan?
Bicara soal kampus dengan keindahan fisik serta kenyamanan yang dimilikinya, detikEdu merangkum beberapa kampus dari seluruh dunia yang memiliki keindahan bak negeri dongeng. Berikut ini kampus dengan pemandangan indah di dunia yang dikutip dari Times Higher Education.
10 Kampus dengan Pemandangan Paling Indah di Dunia
1. Heidelberg University, Jerman
Kampus pertama yang memiliki pemandangan bak negeri dongeng berasal dari Jerman, yaitu Heidelberg University. Kampus memiliki jembatan batu, menara, dan gedung-gedung berbahan bata merah bergaya Barok.
Tidak hanya indah, Heidelberg University dibangun pada 1386 dan mendapat gelar kampus tertua seluruh dunia. Dari Heidelberg University ini pula, lahir 29 pemenang nobel dunia.
2. Sorbonne University, Perancis
Universitas Sorbonne secara resmi menjadi perguruan tinggi negeri di Perancis pada 2018 setelah bergabungnya Paris-Sorbonne University dan Pierre and Marie Curie University.
Tetapi, sejarah universitas ini sudah bermula sejak abad ke-13 di mana University of Paris memiliki Collège de Sorbonne yang didirikan oleh Robert de Sorbon pada 1257.
3. University of Otago, Selandia Baru
Kecantikan visual dari University of Otago di Selandia Baru terletak pada sungai Leith yang mengalir sepanjang kampus. Bangunannya sendiri merupakan perpaduan gaya neo-Gotik tradisional dan modernis.
Perguruan tinggi yang berlokasi di Dunedin ini didirikan pada 1869 dan dianggap sebagai universitas yang pertama di Selandia Baru.
4. University of Catania, Sisilia
Kampus ini berlokasi di pulau Mediterania, Sisilia, yaitu sebuah daerah otonomi Italia dan pulau terbesar di Laut Tengah. Selain indah, University of Catania menjadi perguruan tinggi terbesar di daerah tersebut.
Bangunan utama University of Catania memiliki gaya Renaisans dan dulunya dibangun sebagai biara. Bagian serambi kampus ini juga sangat layak dikunjungu karena lantainya berdesain mosaik.
5. Flagler College, Amerika Serikat
Flagler College terletak di daerah pesisir di St. Augustine, Florida. Menariknya, bangunan utama kampus ini memiliki gaya Revival Spanyol dengan cat krem dan batu bata berwarna merah. Pada awalnya, bangunan tersebut memang didirikan sebagai hotel pada tahun 1800-an. Bangunan itu kini juga terdaftar sebagai tempat bersejarah nasional di Amerika Serikat.
Di Flagler College, mahasiswa tahun pertama harus tinggal di dalam kampus. Namun, mahasiswa baru di sana juga diberikan perjalanan wisata ke Disney World demi lebih mengakrabkan satu sama lain.
Simak Video "Video: Bocah Jenius Ikut Kuliah di Kampus Elite Dunia"
(lus/lus)