Pendaftaran Beasiswa LPDP 2024 Tahap 1 dibuka hari ini Kamis, 11 Januari 2024. Kamu bisa langsung klik link pendaftaran pada https://lpdp.kemenkeu.go.id/
Beasiswa LPDP adalah beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan yang dibiayai oleh pemerintah dengan memanfaatkan dana pengembangan pendidikan nasional atau DPPN. Beasiswa ini ditujukan untuk WNI yang ingin melanjutkan studi pasca sarjana ke dalam maupun luar negeri.
Berbeda dengan tahun sebelumnya yang dimulai pada 25 Januari 2023, pendaftaran LPDP Tahap 1 dilaksanakan lebih awal. Dengan waktu persiapan yang semakin singkat, jangan lupa untuk mematangkan pendaftaran, ya!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Yuk simak syarat pendaftaran Beasiswa LPDP di bawah ini:
Syarat Beasiswa LPDP
Syarat Beasiswa LPDP akan berbeda pada tiap jenis beasiswa. Tetapi, syarat umum Beasiswa LPDP mencakup:
- Alumnus program D4/S1 atau S2 dari perguruan tinggi terakreditasi
- Tidak sedang menempuh studi degree/non-degree baik S2 maupun S3
- Pendaftar tidak sedang mendaftar, menerima, atau akan menerima beasiswa lain
- Pelamar lulusan luar negeri, wajib melampirkan hasil penyetaraan ijazah dan konversi IPK
- Melengkapi profil pendaftaran
- Menandatangani surat pernyataan
- Menuliskan komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi, dan rencana kontribusi setelah menyelesaikan studi
Jadwal Pendaftaran Beasiswa LPDP 2024
Tahap 1
Pendaftaran: 11 Januari 2024
Seleksi Administrasi: 15 Februari 2024
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 1 Maret 2024
Masa Sanggah Hasil Seleksi Administrasi: 2 Maret 2024
Pemrosesan Sanggah Hasil Seleksi Administrasi: 4 Maret 2024
Pengumuman Hasil Sanggah Seleksi Administrasi: 14 Maret 2024
Seleksi Bakat Skolastik: 18 Maret 2024
Pengumuman Hasil Seleksi Bakat Skolastik: 27 Maret 2024
Seleksi Substansi: 2 April 2024
Pengumuman Hasil Seleksi Substansi: 10 Juni 2024
Tahap 2
Pendaftaran: 19 Juni 2024
Seleksi Administrasi: 22 Juli 2024
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 9 Agustus 2024
Masa Sanggah Hasil Seleksi Administrasi: 10 Agustus 2024
Pemrosesan Sanggah Hasil Seleksi Administrasi: 12 Agustus 2024
Pengumuman Hasil Sanggah Seleksi Administrasi: 21 Agustus 2024
Seleksi Bakat Skolastik: 27 Agustus 2024
Pengumuman Hasil Seleksi Bakat Skolastik: 5 September 2024
Seleksi Substansi: 10 September 2024
Pengumuman Hasil Seleksi Substansi: 7 November 2024
Menkeu Sri Mulyani Ingatkan Awardee LPDP Kembali ke Indonesia
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengingatkan para penerima beasiswa LPDP untuk kembali kepada Indonesia demi membangun negeri. Hal itu diungkapkan Sri ketika menghadiri persiapan keberangkatan angkatan 221 yang berjumlah 314 orang pada Senin, 8 Januari 2024.
"Kalian nanti sebagai alumni LPDP akan meneruskan, menjaga dan membesarkan Indonesia, dengan memberikan banyak solusi, baik untuk permasalahan dalam negeri maupun secara global," kata Sri Mulyani dikutip dari siaran pers Kementerian Keuangan pada Selasa, 10 Januari 2024.
Sri Mulyani menegaskan beasiswa LPDP merupakan sebuah instrumen keuangan negara yang dikelola dalam bentuk dana abadi pendidikan yang manfaatnya kemudian dapat dinikmati langsung oleh para penerima beasiswa.
Para penerima beasiswa merupakan individu terpilih yang memiliki latar belakang pendidikan yang beragam dapat melanjutkan pendidikannya ke jenjang pascasarjana, master, hingga spesialis di berbagai universitas di berbagai negara melalui beasiswa LPDP.
"Yang ada di sini angkatan 221 adalah sebagian dari 0,5 persen penduduk Indonesia. Negara mengumpulkan dana untuk menyekolahkan kalian dan kalian dilambungkan menjadi 0,5 persen the top of this population. Itu adalah suatu nikmat, suatu anugrah, itu adalah berkah," katanya.
Informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran LPDP Tahap 1 Tahun 2024 bisa kamu pantau melalui Instagram @lpdp_ri atau https://lpdp.kemenkeu.go.id/. Siap jadi awardee, detikers?
(nir/nir)