Cak Imin Sesumbar Suara AMIN di Bali Minimal 50 Persen

Cak Imin Sesumbar Suara AMIN di Bali Minimal 50 Persen

Made Wijaya Kusuma - detikBali
Jumat, 26 Jan 2024 20:22 WIB
Cawapres Muhaimin Iskandar saat diwawancarai awak media dalam kampanye di Buleleng, Bali, Jumat (26/1/2024).
Foto: Cawapres Muhaimin Iskandar saat diwawancarai awak media dalam kampanye di Buleleng, Bali, Jumat (26/1/2024). (Made Wijaya Kusuma/detikBali)
Buleleng -

Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin punya target tinggi di Bali. Dia sesumbar bisa meraih 50 persen suara di Pulau Dewata untuk pasangan Anies-Cak Imin (AMIN) pada Pilpres 2024.

"Minimal separuh dari Bali bisa mendukung AMIN. Insya Allah minimal setengah dari masyarakat Bali akan mendukung AMIN. Lima puluh persen," kata Cak Imin.

Dia optimistis target suara 50 persen di Bali bisa tercapai. Menurutnya, masyarakat mengingnkan perubahan serta pembangunan yang merata.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Para tokoh para jaringan alumni para sukarelawan yang bergerak Alhamdulillah telah menunjukkan bahwa masyarakat Bali sangat antusias mendukung AMIN," katanya.

"Meskipun beda partai, latar belakang, tapi semua hati nurani pasti ingin adanya perbaikan/perubahan. Sehingga semua bangsa kita mendapat keadilan yang setara merata, akses pembangunan punya semua, bukan hanya untuk segelintir orang," tambah Cak Imin.

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, Cak Imin menjanjikan sejumlah perubahan atas program-program pemerintah yang dinilainya tidak berhasil. Salah satunya adalah Food Estate. Menurut Cak Imin, program itu juga tidak melibatkan petani, tapi malah perusahaan besar.

"Tumbuh jagung. Katanya panen? Panennya di tempat lain, Saudara, itu termasuk keajaiban dunia," kata Cak Imin saat menyampaikan orasi.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu juga menyindir program Food Estate layak masuk Museum Rekor Indonesia (Muri).

"Perlu kita masukkan Museum Rekor Indonesia, nanamnya singkong tumbuhnya jagung. Panennya di tempat lain, ajaib apa ajaib?" cecarnya.

Cak Imin menggelar kampanye terbuka di Bali, Jumat (26/1/2024). Salah satu agendanya adalah Doa Bersama dan Silaturahmi Relawan Basra AMIN di Desa Sumberkima, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng.




(hsa/hsa)

Hide Ads