Arus balik di Pelabuhan Padangbai, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem, sampai H+9 Idul Fitri masih landai. Bahkan, dari total 41.679 orang yang meninggalkan Bali saat arus mudik Lebaran 2023, baru 34.165 orang yang kembali ke Bali lewat Pelabuhan Padangbai.
Itu berarti, masih ada 7.513 pemudik yang belum kembali. Manajer ASDP Padangbai Hermin Welkis mengakui hal itu. Ia menilai selama arus balik, tidak ada lonjakan penumpang yang signifikan di Pelabuhan Padangbai. Bahkan, cenderung sepi setiap harinya.
"Rata-rata penumpang selama arus balik hanya sekitar 3.442 orang per hari. Masih sangat landai, yang paling tinggi terjadi pada H+7, saat itu ada sebanyak 4.272 dalam sehari yang tiba di Pelabuhan Padangbai," ungkap Hermin, Selasa (2/5/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia menduga para pemudik yang belum kembali ke Bali karena mereka masih ingin menghabiskan waktu bersama keluarga. Atau, mungkin ada faktor lain yang membuat mereka belum kembali sampai saat ini.
Yang pasti, Hermin akan terus mengevaluasi arus balik sampai H+10 atau besok, Rabu (3/5/2023). Hal itu dilakukan untuk mengetahui perbandingan antara arus mudik dan arus balik yang terjadi di Pelabuhan Padangbai. "Apakah mengalami penurunan atau peningkatan antara yang mudik dan balik?"
"Jika dilihat dari jumlah penumpang yang mudik tahun ini yang jumlahnya mencapai 41.678 orang, artinya masih ada sekitar 7.513 orang yang belum kembali," terang Hermin.
Ia juga mengeklaim selama arus balik Lebaran di Pelabuhan Padangbai, aktivitas berjalan dengan lancar dan aman. Proses bongkar muat penumpang dan barang serta kendaraan juga berjalan dengan lancar.
(BIR/hsa)