Suasana perayaan Ramadan 2023 di lingkungan Banjar Tunggal Sari, Desa Dauh Peken, tidak hanya diramaikan dengan keberadaan pasar dadakan (Pasar Ramadan).
Untuk kali pertamanya, momen puasa pada tahun ini diwarnai pementasan kelompok musik bernuansa Islami dari lingkungan tersebut, Al Hijaz, pada Jumat (7/4/2023). Mulai setelah Asar sampai menjelang Magrib.
Pementasan yang berjudul Ngabuburit Bareng Al Hijaz ini dilaksanakan di Balai Banjar Tunggal Sari atau di areal yang sama dengan keberadaan Pasar Ramadan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nama kegiatannya Ngabuburit Bareng Al Hijaz. Kebetulan di lingkungan kami ada kelompok musik Islami yang diberi nama Al Hijaz," jelas Ketua Al Hijaz, Akhyar Rasyidi.
Ia menjelaskan kegiatan ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan dengan tujuan memeriahkan suasana Ramadan tahun ini dengan pementasan musik bernuansa Islami seperti hadrah, marawis, atau habsyi.
Selain itu, sambung Akhyar, kegiatan ini untuk menampung semangat anggotanya untuk bisa tetap latihan saat Ramadan. Kebetulan kelompok ini baru saja melakukan regenerasi sehingga anggotanya rata-rata anak SD.
"Sebagian dari mereka minta puasa tetap latihan. Tapi kalau puasa, (latihan) malam kan tidak mungkin. Ada tarawih dan tadarus. Akhirnya kami putuskan buat momen ini satu kali," ungkapnya.
Karena itu, Akhyar menyebutkan kegiatan Ngabuburit Bareng Al Hijaz hanya dilakukan sehari di tahun ini. Namun dia akan mempertimbangkan untuk melakukan kegiatan serupa pada Ramadan tahun depan.
"Ini buat awal saja. Kalau positif, tahun depan kami lanjutkan. Bahkan bisa dengan melakukan kolaborasi dengan kelompok musik Islam lainnya di Tabanan," pungkas Akhyar.
(hsa/efr)