Presiden Jokowi Semangati Timnas RI U-20: Jangan Larut Dalam Kesedihan

Presiden Jokowi Semangati Timnas RI U-20: Jangan Larut Dalam Kesedihan

Tim detikNews - detikBali
Sabtu, 01 Apr 2023 17:42 WIB
Presiden Jokowi di GBK Temui Timnas Indonesia U-20
Presiden Jokowi menyemangati Timnas Indonesia U-20 dan meminta mereka untuk tidak larut dalam kekecewaan dan kesedihan. (Brigitta/detikcom).
Denpasar -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menemui Timas Indonesia U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta. Dalam pertemuan itu, Jokowi menyemangati Timnas U-20 seusai pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 oleh FIFA.

"Sore hari ini saya hadir di GBK untuk memberikan semangat kepada Timnas U-20 supaya mereka tidak larut terus dalam kekecewaan dan kesedihan," tutur Jokowi, Sabtu (1/4/2023).

Jokowi juga mengingatkan Timnas U-20 bahwa masih ada banyak pertandingan lainnya yang akan menghampiri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ke depan, kami ingin memiliki tim yang dibangun sejak awal secara terus menerus, berkepanjangan, sehingga kita mendapatkan tim nasional yang betul-betul siap," katanya.

Apalagi, Jokowi menilai Timnas U-20 masih relatif muda dan memiliki kesempatan. "Bisa main di Sea Games, Asian Games dan AFF. Masih bisa main di Olimpiade 24. Kesempatan itu masih panjang, sehingga jangan patah semangat," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Jokowi yang datang didampingi oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta agar menyiapkan peta jalan transformasi sepakbola Tanah Air.

Jokowi juga mengingatkan Erick Thohir untuk terus menjalin komunikasi dengan Presiden FIFA. "Saya memerintah Ketua Umum PSSI menyiapkan blue print, peta jalan transformasi sepakbola dan komunikasi terus dengan FIFA," imbuh dia.

"Agar kita tidak diberikan sanksi oleh FIFA dan mungkin dalam bulan-bulan ini, saya harapkan Pak Erick Thohir bisa terbang lagi ke Zurich untuk menyampaikan hal yang tadi saya sampaikan," ungkapnya.

Sebelumnya, Jokowi menemui Timnas Indonesia U-20 di GBK dan menyalami mereka satu per satu, beserta pelatih Shin Tae-yong. Jokowi berbincang dengan pelatih dan para pengurus Timnas Indonesia.

Jokowi datang sekitar pukul 15.40 WIB. Ia datang memakai jaket merah dengan kelir hitam.




(BIR/iws)

Hide Ads