Menghadiri gelaran KTT G20, pesawat kepresidenan Amerika Serikat Air Force One parkir di dekat Pantai Jerman, Kelurahan Tuban, Kabupaten Badung, Bali. Pantai Jerman ini sering digunakan warga dan wisatawan menikmati sunset sembari menikmati pesawat landing di Bandara I Gusti Ngurah Rai.
Pantauan detikBali di lokasi, Minggu (14/11/2022) sore, dua pesawat kepresidenan Amerika Serikat nampak terparkir di area Bandara I Gusti Ngurah Rai yang berdekatan langsung dengan Pantai Jerman.
![]() |
Dari tempat parkir motor, jaraknya kurang lebih 1 kilometer. Dengan berjalan kaki saja pengunjung dapat menikmati sunset di Pantai Jerman ini dan melihat langsung pesawat landing.
Dengan melewati jalan berpaving dimana sebelah kirinya pantai terdapat hotel, terpantau pantai ini relatif sepi dari hari biasanya. Meski demikian, beberapa pengunjung asik menikmati indahnya senja di pantai ini.
Sejumlah aparat TNI nampak berjaga-jaga di sekitar area pantai. Meski demikian pengamanan di kawasan pantai ini masih agak longgar.
Pengunjung masih bisa menikmati indahnya senja di pantai ini. Sejumlah fotografer nampak mengabadikan momen senja di pantai ini sambil memotret pesawat Kepresidenan Amerika.
Seperti Ari (45) fotografer yang datang bersama anak istrinya ini mengaku sengaja ke Pantai Jerman untuk memotret senja dan pesawat presiden Amerika Serikat.
"Iya (sengaja datang ke Pantai Jerman), tadi motret (Air Force One) juga sih," ucapnya.
Sebelumnya diberitakan, Asisten Operasi (Asops) Komando Operasi Udara (Kaskoopsud) II Kolonel Pnb Bambang Sudewo mengatakan bahwa Amerika meminta secara khusus agar pesawat mereka dapat parkir terjauh dan di pinggir pantai. Alasannya demi menjaga alutsista negaranya.
"Itu mereka minta di pinggir laut apronnya terjauh (41-42) mungkin untuk menjaga alutsista negaranya, mungkin agar efektif dan tidak tercampur dengan pesawat komersial," tandasnya.
Simak Video "Pasukan Berkuda Warnai Pengamanan KTT G20 di Bali"
[Gambas:Video 20detik]
(nor/dpra)