Transaksi PKB 2022 Capai Rp 3,9 M, Terlaris Perhiasan dan Fashion

Pesta Kesenian Bali 2022

Transaksi PKB 2022 Capai Rp 3,9 M, Terlaris Perhiasan dan Fashion

Ni Made Lastri Karsiani Putri - detikBali
Selasa, 28 Jun 2022 19:07 WIB
Karyawan perusahaan tenun Putri Ayu, Gusti Ayu Raka tengah melakukan demo menenun di Art Center Denpasar beberapa waktu lalu.
Karyawan perusahaan tenun Putri Ayu, Gusti Ayu Raka tengah melakukan demo menenun di Art Center Denpasar beberapa waktu lalu. Foto: Ni Made Lastri Karsiani Putri
Denpasar -

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bali I Wayan Jarta menjelaskan, transaksi di Pesta Kesenian Bali 2022 hingga 25 Juni 2022, mencapai Rp 3,9 miliar. Barang paling laris adalah perhiasan dan fashion.

Disebutkan Jarta, target transaksi PKB 2022 adalah 4-5 miliar. Sejak pagelaran 12 Juni 2022, transaksi sudah hampir mencapai target tersebut.

"Sekarang sudah tercapai hampir Rp 4 miliar dan kami tentunya optimis bisa mencapai target transaksi," ucapnya ketika ditemui detikBali di Kantor Disperindag Bali pada Selasa (28/6/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, dari 127 tenant IKM yang ada, perhiasan menjadi tenant nomor satu yang menyumbang jumlah transaksi terbanyak. Tenant kedua paling laris adalah fashion.

"Kalau dilihat sebarannya hampir semua tenant IKM mendapatkan transaksi. Tenant silver dan perhiasan transaksinya sampai Rp 144 juta karena harganya (produk perhiasan, red) memang mahal dan transaksinya juga banyak. Untuk tenant kedua ada fashion," ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Menurutnya, banyak faktor yang membuat PKB ke-44 ini banyak diminati masyarakat. Pasalnya, telah dua tahun lamanya acara ini tak dibuat semeriah saat ini karena pandemi COVID-19.

"Kalau dari pengamatan saya, dari segi penataan IKM sekarang jauh lebih nyaman dan tertata sehingga orang yang berkunjung pun senang. Kami juga didik para IKM untuk lebih disiplin dalam memberikan harga, sehingga tidak merugikan penjual dan masyarakat. Konsumen juga bisa lebih yakin untuk datang dan bertransaksi," tambahnya.

PKB ke-44 yang berlokasi di Art Center Denpasar menghadirkan sebanyak 127 IKM yang bergerak di bidang produksi tenun, busana, perhiasan, kipas, lukisan, anyaman, uang kepeng, dan lainnya. Selain IKM pilihan, PKB tahun ini dimeriahkan beragam acara kesenian, kebudayaan, dan hiburan.




(irb/irb)

Hide Ads