Pj Gubernur Sumsel Minta Pemkab Ogan Ilir Tuntaskan Program Prioritas

Sumatera Selatan

Pj Gubernur Sumsel Minta Pemkab Ogan Ilir Tuntaskan Program Prioritas

Reiza Pahlevi - detikSumbagsel
Senin, 08 Jan 2024 23:59 WIB
Pj Gubernur Sumsel hadir di HUT Ogan Ilir.
Foto: Dok. Humas Provinsi Sumsel
Ogan Ilir -

Pj Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Agus Fatoni mengajak jajaran Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir untuk menuntaskan program prioritas. Di antaranya program penanganan inflasi, stunting, kemiskinan ekstrem dan pembangunan infrastruktur.

"Kita harus menangani ini bersama, bukan hanya pemerintah tapi juga dengan swasta dan masyarakat. Salah satunya, menggencarkan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) dan melakukan hemat pangan," ujar Fatoni, Minggu (7/1/2024).

Dia menilai pengendalian inflasi oleh Pemkab Ogan Ilir sudah berhasil dikendalikan dalam 3 tahun berturut-turut. Fatoni pun meminta agar capaian itu terus ditingkatkan demi menjaga kestabilan harga dan stok di tingkat masyarakat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Capaian itu perlu ditingkatkan bersama dan tak boleh berhenti untuk mewujudkan Sumsel maju, sejahtera dan berkeadilan," katanya.

Selain inflasi, Fatoni mengajak BUMN dan BUMD ikut berperan menuntaskan program prioritas lain. Di antaranya penanganan stunting demi melahirkan generasi berkualitas dan unggul.

ADVERTISEMENT

"Mari bersama beri bantuan warga yang stunting dengan menjadi orang tua asuh bagi anak stunting. Perkuat juga edukasi remaja wanita dan calon pengantin untuk memperhatikan asupan gizi agar melahirkan bayi yang sehat," ungkapnya.

Program prioritas lain adalah penanganan kemiskinan ekstrem, menyukseskan pelaksanaan Pemilu dan Pilkada 2024 dan lainnya.

Dia mengimbau masyarakat tetap menjaga daerahnya kondusif agar Sumsel tetap zero conflict.

"Mari kita mulai menjaga dari lingkungan terdekat kita yakni lingkungan rumah, kampus dan lainnya agar Sumsel dapat terus maju dan sejahtera," jelasnya.

Terkait infrastruktur pembangunan, pelayanan publik, peningkatan kesejahteraan dan lainnya di Ogan Ilir, kata Fatoni, dinilai sudah terlaksana dengan baik meski beberapa tahun sempat pandemi Covid-19.

"Perayaan peringatan HUT Kabupaten Ogan Ilir yang ke-20 diharapkan dapat menjadi wujud syukur sekaligus momen instropeksi untuk mengevaluasi capaian, yang belum dilakukan dan apa yang akan dilakukan 2024," tukasnya.

Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar mengatakan, berbagai pembangunan terus dilakukan agar tidak kalah dengan daerah lainnya.

"Kami berharap Pj Gubernur bisa membantu dalam merumuskan kebijakan yang efektif untuk membantu pembangunan di Ogan Ilir," jelasnya.




(dai/dai)


Hide Ads