Anggota DPR RI Zulkifli Anwar Diperiksa Kejati Lampung, Kasus Apa?

Lampung

Anggota DPR RI Zulkifli Anwar Diperiksa Kejati Lampung, Kasus Apa?

Tommy Saputra - detikSumbagsel
Rabu, 07 Jan 2026 19:00 WIB
Anggota DPR RI Zulkifli Anwar Diperiksa Kejati Lampung, Kasus Apa?
Foto: Anggota DPR RI Zulkifli Anwar (Dok. Istimewa)
Lampung -

Kejati Lampung panggil dan periksa Anggota DPR RI Zulkifli Anwar. Ia diperiksa terkait kasus anaknya yakni eks Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona yang telah ditetapkan menjadi tersangka.

Adapun kasus yang menjerat Dendi yakni korupsi proyek SPAM Pesawaran tahun anggaran 2022 senilai Rp 8 miliar. Kabar diperiksanya Zulkifli Anwar dibenarkan oleh Asisten Pidana Khusus Kejati Lampung, Armen Wijaya.

"Benar, yang bersangkutan memenuhi panggilan penyidik hari ini," katanya kepada detikSumbagsel, Rabu (7/1/2026).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terkait materi pemanggilan, Armen belum menjelaskan. Menurutnya, proses meminta keterangan untuk Zulkifli Anwar masih berlangsung.

ADVERTISEMENT

"Yang bersangkutan masih dimintai keterangan," tandasnya.

Untuk diketahui, dalam kasus ini penyidik juga telah melakukan pemeriksaan terhadap istri Dendi yakni Nanda Indira, Bupati Pesawaran.




(dai/dai)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads