Dua warga di Palembang, Sumatera Selatan, kepergok saat membobol rumah tetangganya hingga nyaris diamuk massa. Saat ini, kedua pelaku sudah diamankan polisi.
Peristiwa pencurian itu terjadi di Kompleks PU, Lorong Bersama, Kelurahan 8 ulu, Kecamatan SU I, Palembang, Rabu (26/11/2025) sekitar pukul 16.00 WIB.
Adapun identitas kedua pelaku yakni Anton (35), dan M Ario Maulana (23). Mereka kepergok warga saat sedang mencuri di lantai 2 rumah Yulius.
Beruntung, sebelum diamuk massa petugas SPKT Polrestabes Palembang datang dan langsung mengamankan kedua pelaku yang masih bertetangga dengan korban.
"Kami mendapat laporan bahwa rumah orang tua korban Yulius disatroni maling dan kedua pelaku berhasil diamankan," kata Pamapta Polrestabes Palembang Ipda Hendra, Kamis (26/11/2025).
Menurut Hendra, korban datang ke Polrestabes Palembang dengan tergesa-gesa sambil berkata bahwa rumah orang tuanya di Jalan PU, Lorong Bersama di satroni maling dan pelaku sudah dikepung warga dan diamankan di rumah ketua RT.
"Kami sudah mendatangi TKP dan mengamankan kedua pelaku bersama barang bukti satu buah tang dan kunci yang rumah dirusak pelaku," ujarnya.
Sementara korban Yulius mengatakan, saat itu ia bersama istrinya pulang ke rumah orang tuanya untuk melihat keadaan rumah yang sudah lama kosong.
"Saat masuk ke rumah dan menuju lantai dua saya curiga jendela yang sudah ditutup kayu tiba-tiba terbuka. Saya curiga kalau ada maling dan benar saat saya intip ternyata ada dua pelaku," ujarnya.
Setelah itu, lanjut Yulius, pintu di lantai dua langsung dikunci dan ia memanggil ketua RT dan warga lainnya untuk mengepung pelaku.
"Pelaku kami amankan di rumah ketua RT dan ternyata pelaku adalah tetangga kami," ujarnya.
Pencurian di rumah Yulius sudah terjadi dua kali pertama di pada Minggu (23/11/2025). Banyak barang yang hilang panci,baju-baju dan keramik-keramik antik koleksi orang tuanya.
"Saya tidak menyangka bahwa tetangga sendiri yang mencuri yang sedihnya lagi itu rumah orang tua dan banyak keramik antik yang hilang kalau barang lain Tidka masalah," ungkapnya.
Sementara itu, Ario mengatakan ia sudah dua kali mencuri di ruang korban. Semuanya dilakukan bersama temannya Anton.
"Saya butuh uang karena sudah tidak bekerja lagi jadi saya nekat masuk ke rumah tetangga saya karena saya tahu ruang itu sudah lama kosong," ujarnya.
Simak Video "Video: Bocah SD Alami Mata Merah-Lebam di Palembang Jalani Pemeriksaan di RS"
(csb/csb)