Cerita Perampok Balikin Barang Korban, tapi Mobil Harus Ditebus Rp 70 Juta

Nasional

Cerita Perampok Balikin Barang Korban, tapi Mobil Harus Ditebus Rp 70 Juta

Wildan Noviansah - detikSumbagsel
Kamis, 12 Sep 2024 16:30 WIB
ilustrasi kejahatan kriminal perampokan pembunuhan pemerkosaan pencopetan
Ilustrasi kejahatan/Foto: andi saputra
Palembang - MIS alias Ibnu (30) merampok driver taksi online wanita berinisial BI. Kemudian pelaku mengirim surat kepada korban yang intinya meminta uang tebusan Rp 70 juta untuk mobil yang dirampok.

Dikutip detikNews, Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Titus Yudho Ully mengatakan pelaku sempat mengirimkan barang-barang pribadi korban yang tertinggal di dalam mobil yang dirampok. Pelaku juga menyertakan sepucuk surat.

"Jadi memang pascakejadian, pelaku mengambil barang-barang milik korban, kemudian dia melihat STNK-nya, ada alamatnya. Dia kirimkan lah, cek ombak, barang-barangnya, kayak Al-Qur'an terus beberapa barang pribadi," ujar Titus kepada wartawan, Kamis (12/9/2024).

"Ada juga tulisan di sana, 'kalau misal ini kirimkan sejumlah uang, nanti mobilnya sama saya, nanti saya balikin'. Minta uang tebusan Rp 70 juta," lanjut Titus.

Perampokan tersebut terjadi pada Sabtu (7/9) dini hari. Subdit Resmob di bawah pimpinan Kanit 3 Kompol Kadek Dwi melakukan penyelidikan mendalam dan menangkap pelaku pada Selasa (10/9).

Kronologi Perampokan

Pelaku sempat melakukan kekerasan kepada korban saat aksi perampokan terjadi. Polisi menyebutkan leher korban dijerat pelaku pakai tali saat tengah berkendara.

"Ketika di dalam tol sebelum sampai di TKP, pelaku menjerat korban yang sedang mengendarai mobilnya dari arah belakang dengan alat yang diduga sebuah tali," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Senin (9/9).

Korban lalu memutuskan mengerem mendadak kendaraannya, agar tali tersebut terlepas. Namun pelaku menodongkan senjata tajam ke arah pinggang korban.

"Kemudian pelaku mengancam korban dengan diduga senjata tajam yang ditempelkan di pinggang sebelah kiri korban, sambil menyuruh korban untuk turun," jelasnya.

Korban lalu turun dari mobil. Sementara pelaku membawa kabur mobil tersebut dan meninggalkan korban di tengah tol sendirian.

"Lalu korban berjalan ke pinggir tol meminta bantuan kepada pengendara truk yang melintas. Atas kejadian tersebut, korban mengalami kerugian satu unit kendaraan roda empat," kata Ade Ary.

Artikel ini sebelumnya telah tayang di detikNews dengan judul Perampok Taksi Online Kembalikan Barang Korban, tapi Minta Tebusan.


(sun/des)


Hide Ads