Bau badan yang tidak sedap merupakan masalah yang dapat mempengaruhi interaksi sosial seseorang. Cara mencegah munculnya bau badan dapat dilakukan dengan memperhatikan kebersihan tubuh sehari-hari.
Bau badan biasanya muncul akibat tubuh yang berkeringat. Pada dasarnya, keringat tidak berbau, tetapi apabila berinteraksi dengan bakteri di kulit, keringat akan menghasilkan bau yang tidak sedap.
Lantas, bagaimana cara mencegah munculnya bau badan? berikut beberapa cara untuk mencegah munculnya bau badan yang telah dirangkum oleh detikSumbagsel.
Cara Mencegah Munculnya Bau Badan
Dikutip dari Mayo Clinic dan majalah resmi Kemkes RI, terdapat 5 cara untuk mencegah munculnya bau badan adalah sebagai berikut:
1. Mandi Teratur dengan Sabun Antibakteri
Mandi secara teratur dapat menghilangkan bau badan. Saat mandi, keringat akan dibasuh bersih dengan air. Namun, tidak cukup hanya dengan air, gunakan sabun antibakteri saat sedang mandi.
Biasanya tertulis dalam label atau kemasan sabun. Sabun antibakteri dapat mengendalikan bakteri penyebab bau badan.
2. Gunakan Pakaian yang Tepat
Gunakan pakaian yang sesuai aktivitas. Tidak membuat tubuh menjadi gerah dan mengeluarkan banyak keringat.
Menghindari potensi keringat berlebih dapat meminimalkan bau badan. Pastikan untuk mengganti pakaian setiap hari. Jangan menggunakan pakaian yang sama berulang kali, terutama setelah beraktivitas.
3. Perhatikan Makanan yang Dikonsumsi
Makanan yang dikonsumsi juga mempengaruhi bau badan seseorang. Beberapa jenis makanan dapat membuat produksi keringat berlebihan, seperti paprika, bawang merah, bawang putih, dan minuman beralkohol.
4. Keringkan Badan dengan Benar
Pastikan untuk mengeringkan badan dengan benar setelah mandi, terutama daerah penghasil keringat seperti ketiak. Mengeringkan tubuh dengan benar dapat membuat bakteri penyebab bau badan susah berkembang biak.
5. Gunakan Deodoran atau Antiperspiran
Deodoran atau antiperspiran dapat digunakan untuk mencegah dan mengurangi bau badan tak sedap. Wangi deodaran dapat digunakan untuk menutupi aroma bau badan. antiperspirant dapat digunakan untuk mengurangi produksi keringat yang berlebihan.
Namun, apabila sudah terlanjur memiliki bau badan yang tidak sedap, terdapat beberapa cara untuk mengatasi bau badan tersebut dengan bahan alami.
Cara Mengatasi Bau Badan dengan Bahan Alami
Dikutip dari laman kemkes.go.id, berikut cara-cara untuk mengatasi bau badan:
1. Rebusan Daun Sirih
Mandi dengan air rebusan daun sirih dapat menghilangkan bau badan. Caranya adalah dengan merebus beberapa lembar daun sirih dan menuangkan air rebusan tersebut ke baskom atau ember untuk mandi.
2. Baking Soda dan Lemon
Dengan campuran baking soda dan perasan lemon dapat digunakan untuk membantu menyerap bau tak sedap dan membunuh bakteri. Caranya adalah dengan mencampurkan keduanya dan mengoleskannya pada ketiak selama 10 menit.
3. Bunga Kecombrang
Bunga kecombrang mengandung antioksidan dan nutrisi seperti saponin, fenolik, flavonida, antimikroba, vitamin, dan juga mineral. Zat-zat tersebut berguna untuk menghilangkan bau badan tak sedap.
Caranya adalah dengan menumbuk kasar bunga kecombrang dan batangnya. Kemudian menggunakannya sebagai sabun setiap mandi.
4. Daun Kemangi
Dan kemangi mengandung minyak atsiri yang beraroma segar dan dapat menghilangkan bau badan. kemangi juga mengandung antiseptik. Daun kemangi dapat mengatasi bau badan dengan cara meminum teh dari daun kemangi kering sebanyak w kali sehari secara rutin.
5. Lidah Buaya
Lidah buaya adalah sumber antioksidan dan antibakteri yang bisa menjadi cara untuk mengatasi bau ketiak. Caranya dengan mengaplikasikan gel lidah buaya ke ketiak dan mendiamkannya semalaman. Saat pagi hari, bilas gel tersebut hingga bersih.
Nah, itulah cara mencegah munculnya bau badan. Pastikan detikers untuk memastikan terkait bau badan agar tidak mengganggu aktivitas dan interaksi. Semoga bermanfaat ya.
Artikel ini ditulis oleh Putri Fadyla, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.
(dai/dai)