Sebanyak 35 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka, Bangka Belitung (Babel) 2024-2029 terpilih resmi dilantik. Lima di antaranya adalah keluarga eks Bupati Bangka Mulkan.
Pertama ialah Yusmiati, yang tak lain adalah istri dari Mulkan. Ia maju dan terpilih diusung PDIP Perjuangan. Kedua, Masjum dari Partai NasDem Kakak kandung Mulkan.
Selanjutnya, keluarga Mulkan yang turut dilantik jadi anggota DPRD yakni Kakak Iparnya, Meidiian dari Partai Demokrat. Keempat, adik ipar istri Yudistira.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terakhir atau kelima yakni Keponakan Mulkan, dari Partai Demokrat, Deni Martadiansyah. Mulkan membenarkan lima keluarganya dilantik sebagai anggota DPRD Bangka 2024-2029.
"(Iya) ada lima saudara atau keluarga saya yang dilantik menjadi anggota DPRD Bangka periode 2024-2029," jelas Mulkan singkat dikonfirmasi usai pelantikan, Selasa (17/9/2024).
Mulkan tak banyak berkomentar terkait lima anggota keluarganya yang dilantik di DPRD Bangka. Namun, dia berharap kelimanya dapat bekerja dengan baik demi kepentingan masyarakat Kabupaten Bangka.
Ia juga meminta mereka dapat bekerja sama dalam internal di legislatif. "Mereka harus belajar dengan anggota-angota dewan yang lama terpilih kembali," tambahnya.
Pj Bupati Bangka Muhammad Haris mengatakan anggota dewan yang baru dilantik ini diharapkan dapat berkolaborasi dengan pemerintah. Tujuannya satu yakni membangun Kabupaten Bangka.
"35 anggota dewan yang sudah dilantik ini akan mengawali tugasnya, mengisi lembaran-lembaran kerja dan bukti nyata bersama pemerintah kabupaten bangka. Bersinergi dan kolaborasi, membangun Negeri Sepintu Sedulang yang bersama kita cintai ini," ujar Haris.
Dalam kesempatan itu, Haris juga mengucapkan terima kasih terhadap anggota DPRD lama. Atas gagasan dan pemikiran untuk kemajuan Kabupaten Bangka selama menjabat.
"Kami sangat meyakini bahwa DPRD yang lalu telah banyak berbuat untuk kemajuan negeri ini. Bermitra strategis dengan pemerintah melalui fungsi legislasi, anggaran dan pengawasan, sehingga menjadikan kabupaten bangka seperti saat ini, yang maju dan berkembang," kata Haris.
"Saya harap 35 anggota dewan yang baru di lantik ini dapat bekerja sama untuk memajukan kabupaten Bangka yang lebih baik," tukasnya.
(dai/dai)