Pegawai Koperasi di Palembang Dilaporkan Hilang

Sumatera Selatan

Pegawai Koperasi di Palembang Dilaporkan Hilang

Rio Roma Dhoni - detikSumbagsel
Rabu, 12 Jun 2024 16:40 WIB
Anton Eka Saputra (25), pegawai koperasi yang dilaporkan hilang.
Anton Eka Saputra (25)/Foto: Istimewa (dok. Keluarga)
Palembang -

Seorang pegawai koperasi di Palembang, Anton Eka Saputra (25) dilaporkan hilang setelah pamit untuk bekerja. Ia dilaporkan hilang sejak Sabtu (8/6/2024).

Anton merupakan warga Perumahan Gotong Royong Soak Simpur, Kecamatan Sukarame, Kota Palembang. Sepupu korban, Robi mengatakan pada Sabtu (8/6) sekitar jam 10.00 WIB, ia pamit pergi dari rumah untuk bekerja.

"Sekitar jam 10.00 WIB jalan dari rumah untuk berangkat kerja. Ia bekerja sebagai pegawai koperasi keliling," kata Robi saat dikonfirmasi detikSumbagsel.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Robi, korban berangkat seperti biasa. Namun ada yang tidak biasa di mana korban berangkat hanya menggunakan sandal.

"Ada yang ganjal, dia itu keluar berangkat memakai sendal. Biasanya kalau nagih nasabah biasanya pakai sepatu," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

Hingga sekitar pukul 21.00 WIB, Anton belum juga pulang ke rumah. Pihak keluarga kemudian melakukan pencarian namun hasilnya nihil. Setiap tempat yang didatangi mengatakan tidak melihat korban.

"Kami sudah ke rumah-rumah nasabah dia dan sudah keliling mencari ke tempat ia sering berhenti atau nongkrong, namun tidak ada. Sudah buatan laporan di Polsek Sukarame," tuturnya.

Sebelumnya, sekitar pukul 11.30 WIB, WhatsApp-nya masih aktif. Setelah itu sekitar pukul 17.00 WIB, nomornya sudah tidak aktif lagi sampai hari ini.

"Siang itu aktif tapi pas ditelepon tidak diangkat. Sorenya ditelepon lagi namun tidak aktif lagi sampai hari ini," tuturnya.

Anton terakhir kali keluar dari rumah menggunakan jaket lepis biru, celana abu-abu dan membawa motor Vario hitam. Ciri-cirinya tubuh tinggi, berisi, dan rambut pendek.

Anton memiliki seorang istri dan seorang anak yang masih balita. Sang istri sangat menantikan kepulangan Anton. Bagi yang melihat Anton bisa menghubungi pihak keluarga di nomor 0822-8017-0616.

"Anaknya satu, masih usia 1 tahun," tutupnya.




(sun/dai)


Hide Ads