Ribuan umat Budha di Maha Vihara Dharmakirti Palembang melakukan Pradiksana dan puja bakti menyambut hari raya Waisak 2.568 Budhisera.
Pradiksana dilakukan dengan mengelilingi jalan seputar Maha vihara Dharmakirti. Sekitar 3.000 umat mengikuti pradiksana. Setelah itu lanjut puja bakti.
Pembimas Agama Budha Sumsel, Aris mengatakan ribuan umat Budha melakukan puja bakti bersama - sama sebagai bentuk penghormatan berbangsa dan bernegara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita bersama - sama memberikan penghormatan melalui puja bakti kepada negara sebagai bentuk kebahagiaan umat Budha untuk selalu melaksanakan dama membawa panji-panji budhis dan juga sebagai rangkaian menyambut Tri Suci Waisak," tuturnya.
Adapun harapan di hari raya Waisak 2.568 BE ini yakni umat Budha lebih meningkatkan suatu keyakinan dapat mempraktekan ajaran agama Budha dengan baik.
"Selain itu bersama-sama mensukseskan program pemerintah," pungkasnya.
Sementara itu, Pembina Maha Vihara Dharmakirti Darwis Hidayat mengatakan untuk perayaan Waisak tahun ini mengangkat tema keharmonisan dalam pedoman hidup berdampingan dalam berbagsa.
"Tema ini diambil tidak terlepas dari pasca Pilpres dan Pileg kita lihat ada ketegangan dalam masyarakat. Momen Waisak ini mengajak umat Budha coba mengaktualisasi tentang harmonisasi umat Budha dengan umat lain dan umat Budha dengan pemerintah," ujarnya.
(mud/mud)