Bacawako Palembang Ini Janji Naikkan Gaji RT dari Rp 600 Ribu Jadi Rp 2 Juta

Sumatera Selatan

Bacawako Palembang Ini Janji Naikkan Gaji RT dari Rp 600 Ribu Jadi Rp 2 Juta

Reiza Pahlevi - detikSumbagsel
Senin, 08 Apr 2024 07:30 WIB
Charma sampaikan program kepada relawannya.
Foto: Charma sampaikan program kepada relawannya. (Reiza Pahlevi)
Palembang -

Pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palembang Charma Afrianto-Novembriono atau Boy (Chaboy) akan menaikkan gaji RT menjadi Rp 2 juta per bulan jika terpilih dalam Pilkada nanti. Upah itu dinilai lebih pantas dibandingkan gaji saat ini yang hanya Rp 600 ribu per bulan yang diberikan setiap 3 bulan.

"Alokasi anggaran untuk 5 ribu RT se-Kota Palembang hanya Rp 10 miliar sebulan atau Rp 120 miliar setahun jika gaji naik jadi Rp 2 juta. Tidak lebih besar jika dibandingkan dengan TPP (tambahan penghasilan pegawai) dan Tukin (tunjangan kinerja) ASN yang mencapai Rp 223 miliar," ujar Charma, Minggu (7/4/2024).

Pasangan yang maju lewat jalur independen ini menilai, RT merupakan garda terdepan atau perwakilan pemerintah di tingkat terbawah. Para RT ini yang mengurusi berbagai keperluan masyarakat. Namun, insentif yang diberikan tidak sesuai dengan harapan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pajak itu diambil dari keringat rakyat masuk ke APBD, tapi kinerja atas pemberian TPP dan Tukin kepada ASN tidak kembali ke rakyat. Lebih besar untuk membayar tunjangan pegawai dan pejabat, sementara masyarakat masih yang susah," ungkapnya.

Kenaikan gaji RT itu juga harus diimbangi dengan kinerja. RT harus benar-benar mengurusi masyarakatnya dalam berbagai hal, seperti penerapan posyandu, tingkat kesejahteraan warga terjaga, akses pendidikan anak-anak terpenuhi dan sebagainya.

ADVERTISEMENT

"Tidak boleh ada cerita warga tidak makan, anak-anak di lingkungannya tidak sekolah, dalam 3 bulan harus ada Posyandu dan lain-lain. Kalau mau, kita nanti pakta integritas," ungkapnya.

Selain RT, dirinya juga akan mengalokasikan anggaran untuk menggaji para marbot, guru ngaji dan garda terdepan lainnya di tingkat masyarakat. APBD Palembang yang mencapai Rp 4,1 triliun dianggap mencukupi untuk hal tersebut.

"Ini merupakan skema politik anggaran yang akan kita bawa di Pilkada nanti. Saya yakin bisa," ungkapnya.

Menurutnya, program kerja yang dibawa pasangan Chaboy di Pilwako nanti, bersumber dari keluhan dan kegundahan masyarakat saat ini. Sebab, dirinya selalu berada di lapangan dan kerap bertemu masyarakat.

Sementara Novembriono, bakal calon wakil Charma menambahkan, mendukung berbagai program yang diusung rekannya tersebut. ASN yang punya kinerja terbaiklah yang akan diberi TPP lebih besar.

"Kita tidak ingin menyiram buta anggaran itu, tapi kita akan menuntut ASN itu agar lebih berprestasi lagi. Ketika dia punya prestasi terhadap kemakmuran, kesejahteraan, perhatian terhadap kesehatan dan pengangguran rakyat ini yang akan kita dorong untuk mendapat tunjangan lebih besar," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga mengenalkan program pangan murah untuk masyarakat yang akan dilaksanakan 17 April nanti se-Kota Palembang. Program itu untuk membantu masyarakat di tengah lonjakan harga bahan pangan saat ini.

"Pendistribusiannya nanti setiap masyarakat akan kita ambil datanya untuk dimasukkan grup dan setiap hari akan ada 3 titik kegiatan pangan murah di tiap kelurahan. Sasarannya adalah masyarakat kurang mampu dengan selisih harga Rp 3 ribu-Rp 4 ribu di 107 kelurahan di Palembang," ungkapnya.




(dai/dai)


Hide Ads