Penghitungan Suara Pileg DPR RI, Putri Herman Deru Masih di Posisi Puncak

Sumatera Selatan

Penghitungan Suara Pileg DPR RI, Putri Herman Deru Masih di Posisi Puncak

Reiza Pahlevi - detikSumbagsel
Sabtu, 17 Feb 2024 17:45 WIB
Samantha Tivani (tengah) foto bersama ayahnya Herman Deru dan suaminya M Yaser.
Foto: Samantha Tivani (tengah) foto bersama ayahnya Herman Deru dan suaminya M Yaser. (Dok. Instagram/sashahd)
Palembang -

Persaingan calon legislatif (Caleg) DPR RI di Dapil II Sumatera Selatan juga ketat. Dari jumlah 9 kursi yang tersedia, ada 3 nama baru yang kemungkinan akan menggeser petahana. Salah satunya putri eks Gubernur Sumsel Herman Deru, Samantha Tivani yang berada di posisi teratas.

Berdasarkan pantauan detikSumbagsel di website pemilu2024.kpu.go.id, data yang masuk sudah 53,75% atau sebanyak 7.635 TPS dari jumlah 14.205 TPS, Sabtu (17/2/2024) pukul 11.30 WIB.

Nama baru yang berpeluang menggeser petahana dan melenggang ke Senayan adalah Samantha Tivani. Dia menduduki jumlah suara terbanyak sejak awal dilakukan penghitungan suara.

Kemudian nama baru lainnya yang diprediksi bakal menggeser petahana adalah Ahmad Wazir Noviadi yang merupakan putra dari eks Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya, dan nama lainnya yakni Dewi Yustisiana.

Berikut penghitungan sementara di Dapil II Sumsel:

1. Samantha Tivani dari NasDem 78.490 suara

2. Irma Suryani dari NasDem 67.038 suara

3. Bertu Merlas dari PKB 61.690 suara

4. Ahmad Wazir Noviadi dari Gerindra 59.514 suara

5. Tofan Maulana dari Golkar 39.303 suara

6. Wahyu Sanjaya dari Demokrat 38.922 suara

7. Dewi Yustisiana dari Golkar 34.911 suara

8. Bobby Adhityo Rizaldi dari Golkar 30.966 suara

9. Sri Meliyana dari Gerindra 29.554 suara

Nama-nama Caleg lain yang masih bisa mengejar di antaranya:

1. Giri Ramanda dari PDIP NK 27.069 suara

2. Iskandar dari PAN 23.948 suara

3. Mirzan Ikbal dari Demokrat 22.755 suara

4. Fikrah Auliyaurrahman dari Gerindra 18.918 suara

5. Alfi N Rustam dari Demokrat 18.382 suara

6. Hanna Gayatri dari PAN 16.945 suara

6. Susno Duadji dari PKB 13.484 suara

7. Meli Mustika dari PDIP 12.876 suara

Penghitungan itu masih bersifat sementara. Hasil resminya baru akan disampaikan KPU nantinya.




(dai/dai)


Hide Ads