Tim SAR Cari Pemotor yang Terseret Banjir Saat Lewati Jalan Longsor di Kerinci

Jambi

Tim SAR Cari Pemotor yang Terseret Banjir Saat Lewati Jalan Longsor di Kerinci

Dimas Sanjaya - detikSumbagsel
Selasa, 02 Jan 2024 08:31 WIB
Tim SAR melakukan pencarian pemotor yang terseret banjir di Kerinci, Jambi
Foto: Dok. Basarnas Jambi
Kerinci -

Seorang pemotor dilaporkan terseret arus banjir saat melewati lokasi longsor di Kabupaten Kerinci, Jambi. Tim SAR pun langsung diturunkan untuk melakukan pencarian korban.

Peristiwa itu terjadi di Desa Lubuk Nagodang, Kecamatan Siulak, Kabupaten Kerinci, Senin (1/1/2024), sekitar pukul 18.00 WIB. Video detik-detik korban terseret sempat direkam warga.

Dalam video tersebut tampak sejumlah pemotor sedang mengatre dan berkerumun di lokasi longsor yang menutup badan jalan desa tersebut. Di sisi lain, terlihat jalan tersebut sedang dibersihkan oleh ekskavator.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tiba-tiba, saat sedang mengatre, warga dikejutkan adanya pemotor yang terjatuh ke sungai bersama motornya. Dalam video tersebut perekam video langsung menuju ke pinggir sungai melihat pemotor yang terjatuh. Namun korban sudah tidak terlihat lagi terseret arus Sungai Batang Mensao yang sangat deras.

Humas Basarnas Jambi Luthfi membenarkan kejadian tersebut. Saat ini, Tim SAR sudah berada di lokasi untuk berupaya melakukan pencarian.

ADVERTISEMENT

"Monitor, terima kasih infonya. Tim sudah di lokasi," ujarnya, Senin (1/1/2024).

Namun demikian, kata dia, pihaknya belum mendapat identitas korban. Hingga saat ini, belum ada keluarga korban yang melaporkan kehilangan anggota keluarganya.

"Untuk data identitas korban sementara belum diketahui," katanya.




(dai/dai)


Hide Ads