14 Jalan Simpang di Bengkulu Akan Berganti Nama, Ini Daftarnya

14 Jalan Simpang di Bengkulu Akan Berganti Nama, Ini Daftarnya

Hery Supandi - detikSumbagsel
Jumat, 02 Jun 2023 16:33 WIB
14 Bundaran di Kota Bengkulu akan berganti nama
Simpang Ratu Samban akan berganti nama jadi Bundaran Fatmawati (Foto: Hery Supandi)
Bengkulu -

Wali Kota Bengkulu Helmi Hasan akan mengganti belasan nama jalan simpang atau bundaran. Nama-nama pahlawan hingga mantan wali kota akan tersematkan di belasan bundaran tersebut.

Helmi menuturkan akan mengganti semua nama bundaran dengan nama orang-orang yang berjasa bagi Kota Bengkulu. Misalnya Simpang Ratu Samban berganti menjadi Bundaran Fatmawati.

"Nama Bengkulu Bumi Raflesia itu tidaklah cocok karena Rafles itu penjajah yang dulu menduduki Bengkulu, masa nama penjajah yang dijadikan icon, nanti akan kita ganti dengan Bumi Merah Putih karena Bendera kita dijahit oleh orang Bengkulu yaitu ibu Fatmawati, harus kita hargai nilai-nilai sejarah ini," kata Helmi, Jumat (2/6/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Helmi mengungkapkan nama-nama wali kota terdahulu juga akan diabadikan di bundaran-bundaran tersebut. Hal ini sebagai penghargaan atas dedikasi mereka membangun Kota Bengkulu.

"Wali Kota terdahulu merupakan anak bangsa kita sendiri dan mereka telah berjasa membawa kota Bengkulu menjadi kota yang besar, dan ini juga sebagai pembelajaran bagi generasi muda kalau pemimpin terdahulu juga berjasa bagi kota," jelas Helmi.

ADVERTISEMENT

Menurutnya pergantian itu merupakan upaya menghapus nama-nama pemberian penjajah kala itu di Kota Bengkulu.

"Menghargai produk lokal dan anti terhadap penjajah justru membuat negara semakin kuat dan berkembang, karena membangkitkan semangat untuk jauh lebih baik, begitupun Kota Bengkulu harus kuat dan berkembang," ungkap Helmi.

Berikut daftar simpang yang akan berganti nama:

1. Simpang Ratu Samban (simpang Lima) menjadi Bundaran Fatmawati
2. Simpang Kampung Bali menjadi Bundaran M Salim Karim
3. Simpang Sukamerindu menjadi Bundaran M Zen Rani
4. Simpang Jam menjadi Bundaran KZ Abidin
5. Simpang Skip menjadi Bundaran Chairul Amri
6. Simpang DPRD Prov menjadi Bundaran Chalik Effendi
7. Simpang Harapan menjadi Bundaran Ahmad Rusli
8. Simpabg SLB menjadi Bundaran Tabri Hamzah
9. Simpang Pagar Dewa menjadi Bundaran Sulaiman Effendi
10. Simpang Polda menjadi Bundaran Hasan Basri
11. Simpang Nakau menjadi Bundaran Ahmad Kanedi
12. Simpang Panorama menjadi Bundaran Hamzah Sa'ari
13. Simpang 4 Pantai menjadi Bundaran Syarifudin AR
14. Simpang BI menjadi Bundaran Fadhilah




(mud/mud)


Hide Ads