Papua

Mengerikannya Mutilasi di Mimika, Potongan Tubuh Korban Dimasukkan ke Karung

Tim detikNews - detikSulsel
Minggu, 04 Sep 2022 10:55 WIB
Foto: Polisi menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan disertai mutilasi yang terjadi di Kabupaten Mimika, Papua. (dok Polda Papua)
Mimika -

Polisi mengungkap perkembangan terbaru kasus mutilasi warga sipil yang melibatkan enam oknum TNI Angkatan Darat dan tiga warga sipil di Mimika, Papua. Potongan tubuh korban pembunuhan dibagi ke dalam 6 karung kemudian dibuang ke sejumlah tempat.

"Korban pembunuhan ini dimutilasi dan diisi dalam 6 karung, yaitu, 4 karung diisi potongan badan, 1 karung potongan kepala dan 1 karung potongan kaki," kata Kapolres Mimika AKBP I Gede Putra dalam keterangan tertulis dari Polda Papua, Sabtu (3/9).

Hingga saat ini belum semua potongan tubuh korban berhasil ditemukan. Sejauh ini baru empat karung berisi potongan tubuh korban ditemukan.


"Yang telah ditemukan 4 karung potongan badan, sedangkan untuk 1 karung potongan kaki dan 1 karung potongan kepala belum ditemukan, dan untuk pencariannya masih terus dilakukan," katanya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Mustofa Kamal mengatakan tim gabungan TNI-Polri dan SAR kembali menemukan potongan tubuh korban mutilasi di sekitar sungai Kampung Pigapu, Distrik Iwaka, Kabupaten Mimika, Kamis (1/9).

"Pada pukul 12.25 WIT, korban mutilasi yang tersisa kembali ditemukan di sekitaran sungai Kampung Pigapu, Distrik Iwaka. Korban terakhir ini ditemukan hanya bagian badannya saja," ucap Kombes Kamal.

Pada hari itu juga petugas langsung mengevakuasi potongan tubuh korban mutilasi dibawa ke RSUD Mimika dengan menggunakan mobil patroli Polsek KP3 Laut Polres Mimika. Sementara potongan tubuh korban lainnya masih dalam pencarian petugas.

Jokowi atensi kasus mutilasi di Mimika Papua...



Simak Video "Video: Kuasa Hukum Sayangkan Laporan Ijazah Palsu Jokowi Disebut Settingan"

(hmw/nvl)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork