Lapas Tarakan Gelar Razia Usai Napi Ditikam, Temukan Sejumlah Sajam Rakitan

Lapas Tarakan Gelar Razia Usai Napi Ditikam, Temukan Sejumlah Sajam Rakitan

Oktavian Balang - detikKalimantan
Jumat, 26 Sep 2025 17:30 WIB
Razia besar-besaran di Lapas Tarakan usai napi tewas ditikam.
Razia besar-besaran di Lapas Tarakan usai napi tewas ditikam. Foto: Dok. Lapas Kelas IIA Tarakan
Tarakan -

Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tarakan menggelar razia besar-besaran di kamar hunian warga binaan pada Jumat (26/9/2025) malam. Langkah ini diambil sehari setelah insiden penusukan yang menewaskan seorang narapidana di dalam lapas.

Razia yang dipimpin langsung oleh Kepala Lapas (Kalapas) Tarakan Jupri menyasar barang-barang terlarang yang berpotensi memicu gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib). Hasilnya, petugas menemukan sejumlah sendok besi, kaleng, korek api, hingga senjata tajam (sajam) rakitan.

"Kegiatan penggeledahan kamar hunian ini merupakan agenda yang kita laksanakan secara intensif setiap hari," kata Jupri dalam siaran pers yang diterima detikcom, Jumat (26/9/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penggeledahan ini merupakan respons cepat dan langkah pengetatan pengawasan pasca tewasnya narapidana berinisial AT (27) pada Rabu (25/9). AT tewas setelah ditikam di bagian dada kiri oleh sesama napi, AB (25). Pihak lapas sebelumnya telah mengakui bahwa sajam kerap ditemukan saat razia rutin.

"Sajam kerap ditemukan saat razia rutin," bebernya.

Jupri menjelaskan razia ini juga merupakan bagian dari implementasi 13 Program Akselerasi yang dicanangkan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, khususnya untuk memberantas peredaran narkoba dan penipuan dari dalam lapas.

"Semoga dapat benar-benar menjadi suatu komitmen bagi kita semua guna mewujudkan Lapas Tarakan Zero Handphone, Pungli dan Narkoba (Halinar)," tegasnya.

Meski menemukan sejumlah sajam rakitan, Jupri memastikan tidak ada temuan alat komunikasi seperti handphone maupun indikasi peredaran narkotika dalam razia kali ini.

"Dari hasil penggeledahan yang kita laksanakan malam ini, berhasil diamankan sejumlah sendok besi, senjata tajam rakitan, korek api dan kaleng. Namun tidak ditemukan adanya alat komunikasi handphone maupun Narkoba," terangnya.

Jupri turut mengapresiasi bantuan dari jajaran TNI/Polri yang turut serta dalam menjaga keamanan dan mendukung kegiatan di Lapas Tarakan. Ia berharap razia rutin dapat memastikan situasi lapas tetap aman dan kondusif.

"Semoga dengan dilaksanakan razia rutin ini, kita dapat memastikan situasi Lapas Tarakan yang aman tertib dan kondusif," tutupnya.




(des/des)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads