Kecelakaan melibatkan satu unit mobil Honda Jazz, sepeda motor, dan minibus terjadi di Wates, Kulon Progo, pagi ini. Dua pemotor harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka parah.
"Iya, ada kecelakaan beruntun tadi pagi. Dalam insiden ini kami menangani dua korban pemotor yang luka parah ke RSUD Wates," ungkap personel Palang Merah Indonesia (PMI) Kulon Progo, Diky Setiawan saat dimintai konfirmasi wartawan, Kamis (3/8/2023).
"Satu korban mengalami cedera kepala berat dan satunya suspek fraktur rusuk," imbuhnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Identitas korban yang dilarikan ke RSUD Wates itu adalah Meizi Porwanto warga Giripeni, Wates dan Satmoko warga Kedunggong, Wates. Sedangkan pengemudi mobil Jazz dan bus yang belum diketahui identitasnya dalam kondisi selamat tanpa luka.
"Itu yang kami rawat karena luka. Kalau untuk pengemudi lain yang terlibat seperti pemobil Jazz dan bus tidak mengalami luka," jelas Diky.
Diky menjelaskan kecelakaan ini dilaporkan pada pukul 05.30 WIB di Jalan Sutijab, Wates. Dari informasi yang diterimanya, kecelakaan berawal dari mobil Jazz tabrakan dengan motor.
"Informasi yang kami terima kecelakaan bermula saat mobil Jazz dari arah barat ke timur, sampai di TKP mobil ini mengenai sepeda motor. Mobil Jazz baru berhenti setelah menabrak bus (minibus) yang terparkir di sebelah kanan jalan," jelasnya.
Dihubungi terpisah, Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu Triatmi Noviartuti menyebut kecelakaan ini dalam penanganan kepolisian. Petugas masih di lokasi untuk melakukan olah TKP dan menyelidiki penyebab pasti kecelakaan.
"Sudah monitor, sekarang sedang proses pemeriksaan. Nanti segera kami informasikan updatenya," ujarnya.
(rih/rih)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
PDIP Jogja Kembali Aksi Saweran Koin Bela Hasto-Bawa ke Jakarta Saat Sidang
Sekjen PDIP Hasto Divonis 3,5 Tahun Bui