Masyarakat Indonesia kini sudah memasuki hari ketiga di bulan Mei 2024. Salah satu informasi yang menarik perhatian tentunya adalah jumlah tanggal merahnya. Untuk itu, simak artikel berikut ini untuk mengetahui daftar libur dan cuti bersama Mei 2024.
Dikutip dari Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2024 terbitan Kementerian Agama, Mei 2024 akan berlangsung selama 31 hari. Terdapat sejumlah peringatan hari besar nasional di bulan ini.
Adapun peringatan hari keagamaan dan hari besar nasional biasanya ditetapkan sebagai hari libur. Lalu, ada berapa jumlah tanggal merah Mei 2024? Di bawah ini informasi lengkapnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jumlah Tanggal Merah Mei 2024
Mei 2024 memiliki total sembilan tanggal merah. Jumlah ini terdiri atas empat hari minggu dan lima hari libur resmi, baik libur nasional maupun cuti bersama. Rinciannya adalah sebagai berikut:
- Rabu, 1 Mei 2024
- Minggu, 5 Mei 2024
- Kamis, 9 Mei 2024
- Jumat, 10 Mei 2024
- Minggu, 12 Mei 2024
- Minggu, 19 Mei 2024
- Kamis, 23 Mei 2024
- Jumat, 24 Mei 2024
- Minggu, 26 Mei 2024
Daftar Libur dan Cuti Bersama Mei 2024
Pemerintah, melalui SKB Tiga Menteri Nomor 236, 1, dan 2 Tahun 2024 telah mengeluarkan rincian libur nasional dan cuti bersama 2024. Untuk Mei, totalnya ada lima hari libur sebagai berikut:
- Rabu, 1 Mei 2024: Libur nasional Hari Buruh Internasional
- Kamis, 9 Mei 2024: Libur nasional Kenaikan Yesus Kristus
- Jumat, 10 Mei 2024: Cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus
- Kamis, 23 Mei 2024: Libur nasional Hari Raya Waisak 2568 BE
- Jumat, 24 Mei 2024: Cuti bersama Hari Raya Waisak 2568 BE
Long Weekend Mei 2024
Akibat letak tanggal-tanggal liburnya yang berdekatan, Mei 2024 memiliki dua long weekend dengan masing-masing lamanya empat hari. Ini rinciannya:
Long Weekend 1
- Kamis, 9 Mei 2024: Libur nasional Kenaikan Yesus Kristus
- Jumat, 10 Mei 2024: Cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus
- Sabtu, 11 Mei 2024: Libur akhir pekan
- Minggu, 12 Mei 2024: Tanggal merah akhir pekan
Long Weekend 2
- Kamis, 23 Mei 2024: Libur nasional Hari Raya Waisak 2568 BE
- Jumat, 24 Mei 2024: Cuti bersama Hari Raya Waisak 2568 BE
- Sabtu, 25 Mei 2024: Libur akhir pekan
- Minggu, 26 Mei 2024: Tanggal merah akhir pekan
Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024
Supaya memiliki informasi lengkap. di bawah ini detikJogja rangkumkan tanggal libur nasional dan cuti bersama pada 2024:
Hari Libur Nasional
- Senin, 1 Januari 2024: Tahun Baru 2024 Masehi
- Kamis, 8 Februari 2024: Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- Sabtu, 10 Februari 2024: Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili
- Senin, 11 Maret 2024: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
- Jumat, 29 Maret 2024: Wafat Isa Al-Masih
- Minggu, 31 Maret 2024: Hari Paskah
- Rabu, 10 April 2024: Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
- Kamis, 11 April 2024: Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
- Rabu, 1 Mei 2024: Hari Buruh Internasional
- Kamis, 9 Mei 2024: Kenaikan Yesus Kristus
- Kamis, 23 Mei 2024: Hari Raya Waisak 2568 BE
- Sabtu, 1 Juni 2024: Hari Lahir Pancasila
- Senin, 17 Juni 2024: Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah
- Minggu, 7 Juli 2024: Tahun Baru Islam 1446 Hijriah
- Sabtu, 17 Agustus 2024: Hari Kemerdekaan Republik Indonesia
- Senin, 16 September 2024: Maulid Nabi Muhammad SAW
- Rabu, 25 Desember 2024: Hari Raya Natal
Cuti Bersama
- Jumat, 9 Februari 2024: Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili
- Selasa, 12 Maret 2024: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
- Senin, 8 April 2024: Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
- Selasa, 9 April 2024: Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
- Jumat, 12 April 2024: Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
- Senin, 15 April 2024: Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
- Jumat, 10 Mei 2024: Kenaikan Yesus Kristus
- Jumat, 24 Mei 2024: Hari Raya Waisak
- Selasa, 18 Juni 2024: Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah
- Kamis, 26 Desember 2024: Hari Raya Natal
Nah, demikianlah informasi tentang jumlah tanggal merah Mei 2024 lengkap dengan daftar libur nasional dan cuti bersamanya. Semoga informasinya membantu, ya.
(par/cln)
Komentar Terbanyak
Komcad SPPI Itu Apa? Ini Penjelasan Tugas, Pangkat, dan Gajinya
Ternyata Ini Sumber Suara Tak Senonoh yang Viral Keluar dari Speaker di GBK
Catut Nama Bupati Gunungkidul untuk Tipu-tipu, Intel Gadungan Jadi Tersangka