Cuaca panas dan terik Kota Surabaya saat siang hari membuat gerah dan haus. Alhasil, sebagian orang akan mencari minuman yang bisa melepas dahaga dan menyegarkan.
Jika Anda adalah salah satu yang mencari kesegaran, cobalah Es Coklat Tambah Umur atau Es Coklat Panjang Umur di Surabaya. Minuman legendaris ini sangat cocok diminum di tengah teriknya Surabaya saat siang hari.
Es Coklat Tambah Umur sudah dikenal sebagian masyarakat Surabaya. Kedai es ini telah buka sejak tahun 1950 atau 72 tahun yang lalu.
Cita rasanya dianggap tak pernah berubah. Tak heran, jika warung tenda berwarna kuning ini tak pernah sepi pembeli.
Tim detikJatim pun berkesempatan untuk melihat langsung proses penyajian es cokelat tersebut untuk membuktikannya. Lokasi kedai ini berada di Jalan Simokerto 49, Kecamatan Simokerto, Kota Surabaya. Buka mulai pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.
Terdapat sebuah baskom ukuran besar untuk menampung es cokelat di dalam kedai pinggir jalan itu. Lalu, penjual pun mengambil beberapa gelas untuk menyajikannya.
Lantas, penjual mengambil sebuah sendok untuk dimasukkan ke dalam gelas. Uniknya, penjual juga menyajikan sepotong roti untuk minuman itu.
Ya, minuman ini memang disantap dengan roti. Walhasil, Anda bisa melepas dahaga sekaligus kenyang.
Tim detikJatim pun mencicipi seporsi es cokelat dan roti itu. Melihatnya sepintas saja, minuman ini sudah menggoda. Jadi tak sabar untuk segera meneguknya.
Bayangkan tekstur kental dan pahitnya cokelat bersatu di tenggorokan. Baca di halaman selanjutnya.
Simak Video "Video: Heboh dan Serunya Festival Rujak Uleg di Surabaya!"
(hse/dte)