Polisi masih belum memastikan pekerjaan Raffa Galang Prayoga (19), warga Krembangan, Surabaya, yang ditemukan penuh luka dengan tangan terikat hingga tewas di Sampang. Tim penyidik Polres Sampang masih minim keterangan soal dugaan korban sebagai driver ojek online (ojol).
Kasi Humas Polres Sampang AKP Eko Puji Waluyo menyampaikan, pihaknya masih melakukan pendalaman soal modus dan motif kejadian tersebut. Penyidik juga terus mengumpulkan keterangan saksi untuk memastikan kebenarannya.
"Untuk motif masih dalam penyelidikan Polres Sampang," ujarnya, Senin (3/11/2025).
Eko menambahkan, pihaknya belum dapat memastikan pekerjaan korban yang sebenarnya. Ia mengaku penyidik masih harus melakukan pendalaman, meski sempat beredar di media sosial bahwa korban merupakan ojol.
"Terkait ojol atau pekerjaan lain ini masih dalam lidik. Karena apa, kita masih harus memintai keterangan keluarga korban, di mana sampai saat ini keluarga korban belum memberikan keterangannya karena masih berduka," tandasnya.
Simak Video "Video: Aliansi Mahasiswa Lapor Kemendagri soal Pilkades di Sampang yang Tertunda"
(auh/hil)