Omzet UMKM Tembus Rp 10 Juta/Hari di Senja Surya 3.0 Pasar Burung Surabaya

Esti Widiyana - detikJatim
Minggu, 02 Jun 2024 19:59 WIB
Acara Senja Surya 3.0 digelar di Pasar Burung Bratang, Surabaya diserbu pengunjung. Omzet UMKM tembus Rp 10 juta per hari. (Foto: Esti Widiyana/detikJatim)
Surabaya -

Ada banyak kegiatan dalam rangkaian Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-731. Salah satunya Senja Surya 3.0 yang digelar di pasar tradisional. Acara ini ditujukan untuk kembali mengangkat perekonomian di pasar tradisional.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Perusahaan Daerah (PD) Pasar Surya Surabaya digelar di Pasar Burung Bratang. PD Pasar Surya mencatat penjualan yang berhasil dibukukan UMKM peserta dalam sehari mencapai Rp 9 juta-Rp 10 juta.

"Kami mencatat jumlah keseluruhan transaksi di acara Senja Surya 3.0 ini sekitar Rp 81 juta," kata Direktur PD Pasar Surya Surabaya Agus Priyo, Minggu (2/6/2024).

Acara Senja Surya 3.0 yang digelar di Pasar Burung Bratang, Surabaya diserbu pengunjung. Omzet UMKM tembus Rp 10 juta per hari. (Foto: Esti Widiyana/detikJatim)

Agus menjelaskan besarnya transaksi menunjukkan tingginya animo masyarakat terhadap pasar tradisional. Senja Surya 3.0 adalah upaya untuk meramaikan pasar tradisional bukan hanya dalam hal perdagangan melainkan dengan acara menarik yang dikemas dengan ide kreatif.

"Kami lihat dari pelaksanaan yang pertama, kedua, ketiga, dan nanti yang keempat acaranya harus lebih semarak. Satu hari kami mengadakan acara satu kali, mungkin nanti dalam satu hari kami mengadakan 2 sampai 3 kali biar lebih semarak," jelasnya.

Agus berharap, Senja Surya bisa menjadi trigger untuk mendongkrak perekonomian UMKM Surabaya. Sekaligus mengubah stigma masyarakat tentang pasar tradisional menjadi lebih modern dan kekinian.

"Pak Eri Cahyadi sebagai Wali Kota Surabaya sudah support betul. Support nyata ke PD Pasar Surya, dan PD Pasar Surya harus berkembang. Itu tantangan buat kami di manajemen, bagaimana cara kami mengikuti fokus Pak Eri Cahyadi untuk mengembangkan Kota Surabaya," pungkasnya.



Simak Video "Video: Coba Jajan di Pasar Padiringan Ala Jaman Dulu"

(dpe/iwd)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork